×
Not Logged In
ADVERTISEMENT
Nama Program Studi
Teknologi Informasi - S3
Perguruan Tinggi
Universitas Putra Indonesia Yptk Padang
logo Universitas Putra Indonesia Yptk Padang
Akreditasi Program Studi
Baik
Riwayat Akreditasi
Program Studi
  1. Tanggal SK: 8 November 2022
    Kadaluarsa: 8 November 2027
    Akreditasi: Baik
    Status: Aktif
  2. Tanggal SK: 8 Februari 2022
    Kadaluarsa: 8 Februari 2027
    Akreditasi: Baik
    Status: Tidak Aktif
Jenjang
S3
Status Program Studi
Aktif
Tanggal Akreditasi
8 November 2022
(08-11-2022)
Ketua Program Studi
-
Tanggal Berdiri
10 Oktober 2019
(10-10-2019)
SK Penyelenggaraan
948/KPT/I/2019
Tanggal SK
10 Oktober 2019
(10-10-2019)
Alamat
Jl Raya Lubuk Begalung, Padang, Sumatera Barat
Kota/Kabupaten
Kota Padang
Prov. Sumatera Barat
Indonesia
Kode Pos
25221
Website
www.psdti.upiyptk.ac.id
Telepon
(0751)-776666
Fax
(0751)-71913
Logo Perguruan Tinggi
logo Universitas Putra Indonesia Yptk Padang

Tentang Teknologi Informasi S3 - Universitas Putra Indonesia Yptk Padang

Program Studi Teknologi Informasi, Program Doktor yang dibina Fakultas Ilmu Komputer adalah Program Studi baru dari pengembangan dari Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Putra Indonesia YPTK Padang di kelola oleh Yayasan Perguruan Tinggi Komputer Padang sesuai dengan Surat Keputusan Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi No. 948/KPT/I/2019 tanggal 10 Oktober 2019 tentang Izin Pembukaan Program Studi Teknologi Informasi Program Doktor pada Universitas Putra Indonesia YPTK yang diselenggarakan oleh Yayasan Perguruan Tinggi Komputer Padang. Awal penerimaan mahasiswa baru dilakukan pada bulan November 2019, Semester Ganjil 2019/2020.

Visi Program Studi

Menjadi institusi pendidikan doktor dan penelitian berkelas internasional dalam bidang teknologi informasi pada tahun 2025 yang mampu bersaing di tingkat Nasional yang didasari Nilai-Nilai intelektual, Spiritual dan Emosional Untuk Menciptakan Sumber Daya Manusia Yang Berakhlak Mulia

Misi Program Studi

1. Menyelenggarakan pendidikan untuk menghasilkan manusia yang kreatif dan inovatif serta menerapkan nilai-nilai 12 prinsip dasar UPI-YPTK Padang;

2. Menyelenggarakan penelitian yang mempunyai kontribusi bagi ilmu pengetahuan dan teknologi serta bermanfaat bagi kehidupan yang lebih baik;

3. Melaksanakan pengabdian masyarakat berbasis penelitian;

4. Mempersiapkan lulusan yang berakhlaq dan bermoral dengan menyeimbangkan kecerdasan spiritual, emosional dan intelektual melalui kegiatan pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat serta mampu bersaing di pasar lokal dan global di bidang Data Science dan Digital Image Processing berdasarkan nilai-nilai 12 prinsip dasar UPI-YPTK Padang.

5. Menyelenggarakan Tri Dharma Perguruan Tinggi sesuai dengan kebutuhan sekarang dan masa yang akan datang;

6. Menyelenggarakan kerjasama dengan berbagai instansi baik di dalam maupun di luar negeri.

Kompetensi Dasar Program Studi

SIKAP

1. Bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan mampu menunjukkan sikap religius;

2. Menjunjung tinggi nilai-nilai 12 prinsip dasar UPI-YPTK Padang;

3. Menjunjung tinggi nilai kemanusiaan dalam menjalankan tugas berdasarkan agama, moral, dan etika;

4. Berkontribusi dalam peningkatan mutu kehidupan bermasyarakat, berbangsa, bernegara, dan kemajuan peradaban berdasarkan Pancasila;

5. Berperan sebagai warga negara yang bangga dan cinta tanah air, memiliki nasionalisme serta rasa tanggung jawab pada negara dan bangsa;

6. Menghargai keanekaragaman budaya, pandangan, agama, dan kepercayaan, serta pendapat atau temuan orisinal orang lain;

7. Bekerjasama dan memiliki kepekaan sosial serta kepedulian terhadap masyarakat dan lingkungan;

8. aat hukum dan disiplin dalam kehidupan bermasyarakat dan bernegara;

9. Menginternalisasi nilai, norma, dan etika akademik;

10. Menunjukkan sikap bertanggungjawab atas pekerjaan di bidang keahliannya secara mandiri;

11. Menginternalisasi semangat kemandirian, kejuangan, dan kewirausahaan;

12. Berusaha secara maksimal untuk mencapai hasil yang sempurna; dan

13. Bekerjasama untuk dapat memanfaatkan semaksimal mungkin potensi yang dimiliki.


PENGUASAAN PENGETAHUAN

1. Menguasai teori-teori dan filosofi dalam bidang teknologi informasi yang mencakup bidang Data Sains, Digital Image Processing, Teknologi Database Lanjut, Multimedia & Komputer Vision, Pengolahan Citra Lanjut, Algoritma dan Pemrograman Visual , Artificial Intelligence Lanjut (Advanced AI), Perolehan Informasi Lanjut, termasuk juga teori dari bidang lain dan filsafat ilmu yang terkait.

2. Menguasai teori-teori dan filosofi bidang teknologi informasi serta menguasai secara mendalam karakteristik, teknik dan kakas terkini dalam bidang teknologi informasi serta penerapannya dalam kegiatan penelitian dan publikasi ilmiah yang terkait.


KETRAMPILAN KHUSUS

1. Mampu melakukan pendalaman dan perluasan bidang teknologi informasi melalui riset dengan pendekatan inter dan multidisiplin atau transdisiplin yang menghasilkan karya ilmiah yang teruji dan original yang diakui secara nasional maupun internasional dalam bentuk publikasi saintifik pada jurnal ilmiah internasional yang bereputasi;

2. Mampu merencanakan peta jalan riset Data Science dan Digital Image Processing, mengelola riset , dan mendesiminasikan manfaat hasil risetnya hingga bermanfaat bagi pengembangan ilmu pengetahuan dan peningkatan kemaslahatan manusia.

3. Mampu melakukan pendalaman teori, teknik, dan kakas terkini dalam bidang Data Science dan Digital Image Processing, serta mampu secara kreatif menerapkannya dalam kegiatan penelitian untuk menyelesaikan permasalahan riil yang bermanfaat bagi masyarakat.

4. Mampu menciptakan orisinalitas/ pembaharuan dari perkembangan mutakhir state of the art di bidang Data Science dan Digital Image Processing.

5. Mampu menyusun artikel ilmiah dan dipublikasikan dalam jurnal berstandar internasional yang di review oleh pakar pada bidangnya.

6. Mampu merekomendasikan pe- nyelesaian permasalahan kom- pleks di bidang Data Science dan Digital Image Processing melalui pendekatan inter, multi, dan transdisipliner.

7. Menunjukkan kedewasaan dalam berpikir terbuka dan tanggap terhadap perkembangan di Data Science dan Digital Image Processing.

8. Mampu mengelola, memimpin, dan mengembangkan riset pada bidang ilmu komputer.

Sumber: DIKTI, KEMDIKBUD

Jurusan kuliah terkait Teknologi Informasi di Perguruan Tinggi lainnya

ADVERTISEMENT

Komentar User

Berikan komentar untuk halaman Teknologi Informasi S3 - Universitas Putra Indonesia Yptk Padang

BERITA TERBARU

ITB Innovation Park Seharga 397 Milyar Untuk Kolaborasi Inovator dan Industri

Kamis, 3 November 2022 | 11:16 WIB

ITB Innovation Park seharga 397 milyar rupiah untuk kolaborasi antara inovator dan industri atau siapapun yang membutuhkan produk inovasi

...

ADVERTISEMENT

KOMENTAR TERAKHIR

ENDI di STKIP PGRI Sukabumi
Senin, 2 Desember 2024 | 08:39 WIB
Muhammad Ihsan Dacholfany di MUHAMMAD IHSAN DACHOLFANY, Administrasi Pendidikan S2, Universitas Muhammadiyah Metro
Minggu, 1 Desember 2024 | 18:01 WIB
Endang hartini di Pendidikan Bahasa Dan Sastra Indonesia S1, Universitas Hamzanwadi
Kamis, 28 November 2024 | 10:12 WIB
Andreas Tedy Mulyono di ANDREAS TEDY MULYONO, Ilmu Hukum S2, Universitas Pelita Harapan
Selasa, 26 November 2024 | 10:03 WIB
MUHLAS di STKIP PGRI Sukabumi
Selasa, 19 November 2024 | 12:48 WIB
Randa di RANDA, Teknik Komputer D3, AMIK Yapenas Kendari
Sabtu, 16 November 2024 | 12:21 WIB
Randa di RANDA, Teknik Komputer D3, AMIK Yapenas Kendari
Sabtu, 16 November 2024 | 12:19 WIB
Misbahuddin Azzuhri di MISBAHUDDIN AZZUHRI, Manajemen S1, Universitas Brawijaya
Kamis, 14 November 2024 | 16:32 WIB
Sundusiyah di STKIP PGRI Sukabumi
Sabtu, 9 November 2024 | 17:40 WIB
Qurrotul A'yun di Gizi Klinik D4, Politeknik Negeri Jember
Senin, 4 November 2024 | 14:16 WIB
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT

BERITA PROGRAM STUDI