Program Doktor Manajemen dan Bisnis merupakan program yang berlandaskan penelitian dan pengembangan aspek-aspek manajemen, dengan tujuan meningkatkan kapasitas manajerial sekaligus memberikan kontribusi asli bagi praksis dan/atau ilmu manajemen. Program tersebut pada satu sisi mengandung ciri tradisional program doktor, yang antara lain mencakup kokoh dalam penguasaan teori dan konsep serta akurat dalam berfikir dan menganalisis. Pada sisi lain, Program Doktor Manajemen dan Bisnis juga menekankan pentingnya penerapan teori dan hasil analisis tersebut guna memecahkan masalah-masalah praktis yang dihadapi dunia bisnis. Program Doktor Manajemen Bisnis, SB-IPB memperoleh akreditasi A dari BAN PT
Menjadi program studi yang unggul dalam membina pemimpin bisnis dan ilmuwan yang bertanggung jawab di industri berbasis sumber daya dan biosains melalui pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat yang ketat secara akademis dengan semangat kewirausahaan, fokus keberlanjutan dan orientasi global.
1.Menyelenggarakan pendidikan doktor yang terakreditasi nasional dan internasional dalam bidang bisnis.
2.Melaksanakan kegiatan penelitian konsep bisnis yang berkualitas dan berakar kuat pada budaya Indonesia.
3.Mengembangkan dan menyebarkan disiplin ilmu dan kepemimpinan bisnis di tingkat nasional, regional maupun internasional.
4.Mendukung pengembangan bisnis dan industri berbasis pertanian, kelautan dan biosains tropika yang berkelanjutan.
ITB Innovation Park seharga 397 milyar rupiah untuk kolaborasi antara inovator dan industri atau siapapun yang membutuhkan produk inovasi
...
Jurusan atau program studi ini hanya bisa didapat di sebuah perguruan tinggi negeri.
[Baca Selengkapnya]Jurusan paling populer bisa dikatakan jurusan yang hampir selalu ada di seluruh perguruan tinggi.
[Baca Selengkapnya]Kualitas kampus bisa juga dilihat dari jumlah jurusan atau program studi S3 atau doktoral yang ada di kampus tersebut.
[Baca Selengkapnya]Program studi dan jurusan sebenarnya sama saja.
[Baca Selengkapnya]