Program Studi Doktor Ilmu Kelautan (selanjutnya disebut PS DIKL) dibentuk sebagai perwujudan dari pengembangan Ilmu Kelautan di Undip. Pengembangan ilmu kelautan di Undip dimulai dengan dibukanya Program S1 Ilmu Kelautan dan dilanjutkan dengan program Magister Ilmu Kelautan. Visi, Misi, Tujuan dan Sasaran Program Studi memiliki nilai yang sangat penting karena menjadi pedoman penyusunan rencana program kegiatan, monitoring dan evaluasi penyelenggaraan PS DIKL FPIK Undip. Mekanisme penyusunan visi, misi, tujuan dan sasaran PS melibatkan semua pihak (pemangku kepentingan) yaitu Kementerian Riset,Teknologi dan Pendidikan Tinggi, Pimpinan Fakultas (Dekan dan Wakil Dekan), Tim Penjaminan Mutu Fakultas (TPMF) FPIK, Gugus Penjaminan Mutu (GPM), dosen Departemen Ilmu Kelautan, mahasiswa, tenaga kependidikan, keluarga alumni Ilmu Kelautan, calon pengguna lulusan seperti Pusat Hidro Oseanografi TNI-AL (Pushidros), Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP), Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), Balai Taman Nasional Laut (BTN), Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM), dan Swasta
Menjadi PS DIKL yang unggul ditingkat nasional dan internasional dalam mencetak lulusan yang kompeten dan professional dalam bidang ilmu kelautan, khususnya konservasi dan bioteknologi kelautan pada tahun 2024.
1.Menyelenggarakan pendidikan doktor (Strata 3) di bidang ilmu kelautan, khususnya konservasi dan bioteknologi kelautan yang komprehensif;
2.Melaksanakan penelitian dan pengembangan, serta pengabdian kepada masyarakat dalam bidang konservasi dan bioteknologi kelautan;
3.Mencetak lulusan yang bermartabat, berkarakter, berkepribadian, kompeten dan profesional tinggi dalam bidang konservasi dan bioteknologi kelautan
Menghasilkan Doktor dengan kompetensi COMPLETE (Communicator, Professional, Leader, Entrepreneur, Thinker, Educator) yang mampu melakukan unjuk kerja mengembangkan konsep, teori dan metode bidang Ilmu Kelautan serta melakukan inovasi di bidang kelautan
ITB Innovation Park seharga 397 milyar rupiah untuk kolaborasi antara inovator dan industri atau siapapun yang membutuhkan produk inovasi
...
Jurusan atau program studi ini hanya bisa didapat di sebuah perguruan tinggi negeri.
[Baca Selengkapnya]Jurusan paling populer bisa dikatakan jurusan yang hampir selalu ada di seluruh perguruan tinggi.
[Baca Selengkapnya]Kualitas kampus bisa juga dilihat dari jumlah jurusan atau program studi S3 atau doktoral yang ada di kampus tersebut.
[Baca Selengkapnya]Program studi dan jurusan sebenarnya sama saja.
[Baca Selengkapnya]