Program studi S3 Ilmu fisika berdiri sejak tahun 2009 berdasarkan nomor SK pendirian PS nomor 921/H5.1.R/SK/PRS/2009 tanggal 11 Mei 2009 Program Doktor Ilmu Fisika Universitas Sumatera Utara telah terakreditasi oleh Badan Akreditasi Nasional (BAN) dengan No. 2252/SK/BAN-PT/Akred/D/VIII/2018. Program Doktor dalam bidang Ilmu Fisika menawarkan 3 (tiga) bidang Fisika teoritis, Material, dan Elektronika/Instrumentasi/Komputasi.
Menjadi salah satu Program Studi Doktor Ilmu Fisika yang unggul dalam bidang riset Ilmu Fisika guna menjembatani dunia pendidikan dengan industri dalam tatanan global di Indonesia pada tahun 2022
Menyelenggarakan Pendidikan, Penelitian dan pengabdian pada Masyarakat dengan kualitas yang mampu bersaing secara regional, nasional dalam rangka :
a. Menyelenggarakan Pendidikan program Doktor Ilmu Fisika berbasis penelitian dalam bidang sains dan memberdayakan bangsa, memelihara integritas nasional dan berwawasan internasional.
b.Meningkatkan kualitas penelitian dalam bidang fisika material dan fisika energi yang menopang pengembangan ilmu dan teknologi serta penerapannya di masyarakat
Kompentensi utama:
Kurikulum yang dipakai pada PDIF dirumuskan dengan hasil sebagai berikut: Standar Kompetensi Umum Lulusan Berwawasan Peneliti dan Pengajar yang mempunyai kemampuan untuk merencanakan, merancang dan mengimplementasikan teori-teori fisika dan aplikasinya.
Kompetensi Utama
A. Kognitif (knowledge)
a. Memiliki wawasan dan kemampuan lanjut keilmuan dan keterampilan teknis yang diperlukan untuk mengadaptasi dan/atau membuat aplikasi teknologi yang dapat digunakan untuk melakukan kajian-kajian ilmiah dan penelitian
b. Menguasai pendekatan teori, konsep dan pradigma yang paling sesuai dengan bidang keahliannya
c. Akrab dengan permasalahan ilmiah dan pemikiran mutakhir para ahli dalam kawasan keahlian
B.Psikomotorik (skill)
a. Mampu menggunakan IPTEK dalam kawasan keahliannya untuk menemukan jawaban dan/ atau memecahkan masalah-masalah yang kompleks termasuk yang memerlukan pendekatan lintas disiplin
Mampu mengkomunikasikan pemikiran serta hasil karyanya, baik dengan sejawat maupun dengan khalayak yang lebih luas
C. Afektif (Sikap)
a. Berjiwa pancasila dan memiliki integritas ilmiah
b.Bersikap terbuka, tanggap terhadap perkembangan ilmu dan teknologi serta permasalahan yang dihadapi oleh masyarakat pembangunan.
D. Kompetensi Pendukung
a.Keterampilan berkomunikasi secara lisan dan tulisan menggunakan bahasa nasional dan internasional
b. Keterampilan menggunakan alat-alat laboratorium seperti instrumentasi
E. Kompetensi Lainnya
a.Berwawasan peneliti dan pengajar yang kreatif, inovatif, dan ramah lingkungan
b.Berwawasan lingkungan dan memiliki kesadaran pengembangan Ilmu Fisika secara berkelanjutan.
ITB Innovation Park seharga 397 milyar rupiah untuk kolaborasi antara inovator dan industri atau siapapun yang membutuhkan produk inovasi
...
Jurusan atau program studi ini hanya bisa didapat di sebuah perguruan tinggi negeri.
[Baca Selengkapnya]Jurusan paling populer bisa dikatakan jurusan yang hampir selalu ada di seluruh perguruan tinggi.
[Baca Selengkapnya]Kualitas kampus bisa juga dilihat dari jumlah jurusan atau program studi S3 atau doktoral yang ada di kampus tersebut.
[Baca Selengkapnya]Program studi dan jurusan sebenarnya sama saja.
[Baca Selengkapnya]