Program Studi S2 Teknologi Pendidikan adalah program magister Pascasarjana Universitas Negeri Surabaya. Kementerian pendidikan, kebudayaan, Riset, dan teknologi Republik Indonesia. Sebagai program studi unggulan yang mampu menghasilkan teknolog pendidikan yang handal dan inovatif dalam memecahkan masalah pendidikan/pembelajaran.
Program Studi S2 Teknologi Pendidikan Unesa tergabung dalam APSTPI (Asosiasi Program Studi Teknologi Pendidikan Indonesia) dan asosiasi internasional AECT (Association for Educational Communications and Technology)
Program Studi S2 Teknologi Pendidikan Unesa terakreditasi A, diperuntukkan bagi mahasiswa fresh graduate dan profesional. Beban studi 36-46 SKS dengan masa studi 4-8 semester ditempuh selama 2-4 tahun.
Menjadi program studi unggulan yang mampu mengembangkan teori dan praktek dalam bidang teknologi pendidikan serta menghasilkan teknolog pendidikan yang handal dan inovatif dalam memecahkan masalah pendidikan/pembelajaran
1. Menyelenggarakan pendidikan dan pembelajaran yang berkualitas dalam rangka pengkajian teori dan praktek bidang teknologi pendidikan.
2. Menyelenggarakan pendidikan dan pembelajaran yang berkualitas dalam rangka menyiapkan teknolog pendidikan yang mampu mengembangkan sistem pembelajaran sesuai dengan perkembangan ilmu pengetahuan, teknologi informasi dan komunikasi.
3. Menyelenggarakan pendidikan dan pembelajaran untuk menyiapkan teknolog pendidikan yang mampu menyelesaikan masalah pembelajaran melalui desain pembelajaran yang tepat dengan kebutuhan belajar sebagai bidang keunggulan.
4. Menyelenggarakan penelitian yang berkualitas dalam rangka pengembangan dan praktek bidang teknologi pendidikan.
5. Melaksanakan kerja sama dengan instansi negeri, swasta dalam negeri dan luar negeri untuk pemanfaatan dan pengembangan teknologi pendidikan.
6. Mengembangkan dan menyebarluaskan bidang teknologi pendidikan untuk meningkatkan kualitas pendidikan melalui penyelenggaraan program-program pendidikan dan pelatihan sesuai kebutuhan masyarakat
1. Memecahkan masalah pendidikan dan pembelajaran dengan memfasilitasi belajar dan meningkatkan kinerja melalui penciptaan, pemanfaatan dan pengelolaan proses dan teknologi yang tepat,
2. Memecahkan masalah pendidikan dan pembelajaran sebagai usaha ilmiah dan terukur dengan menyajikan kajian dan data yang tepat melalui teori dan praktik dalam pengelolaan sumber dan teknologi yang tepat,
3. Mengidentifikasi dan menganalisis masalah dalam pendidikan dan pembelajaran untuk menemukan solusi yang tepat berdasarkan kajian yang relevan mengenai sumber, proses, dan teknologi yang tepat.
ITB Innovation Park seharga 397 milyar rupiah untuk kolaborasi antara inovator dan industri atau siapapun yang membutuhkan produk inovasi
...
Jurusan atau program studi ini hanya bisa didapat di sebuah perguruan tinggi negeri.
[Baca Selengkapnya]Jurusan paling populer bisa dikatakan jurusan yang hampir selalu ada di seluruh perguruan tinggi.
[Baca Selengkapnya]Kualitas kampus bisa juga dilihat dari jumlah jurusan atau program studi S3 atau doktoral yang ada di kampus tersebut.
[Baca Selengkapnya]Program studi dan jurusan sebenarnya sama saja.
[Baca Selengkapnya]