Program Studi Magister Pendidikan Biologi didirikanberdasarkan SK Rektor nomor 548/UN40/KL/2011 yang ditandatangani tanggal 9 September tahun 2011. Selanjutnya berdasarkan surat izin Dirjen DIKTI no. 1548/UN40/KL/2011 Program studi dibuka dan memulai perkuliahan secara regular. Program studi ini dibentuk untuk mewadahi kenginan praktisi dan ahli untuk mengembangkan dan membantu menyelesaikan masalah pendidikan biologi di Indonesia. Sejak dibuka tahun, Program Studi Magister Pendidikan Biologi Sekolah Pascasarjana Universitas Pendidikan Indonesia secara konsisten dan berkelanjutan mengimplementasikan berbagai perkembangan dibidang pendidikan biologi untuk mendukung UPI yang fokus dalam bidang pendidikan mencapai visi dan misi pelopor dan unggul. Program Studi Magister Pendidikan Biologi telah terakreditasi dengan nilai B berdasarkan standar BAN-PT dan berlaku hingga tanggal 19 Juni 2019. Program Studi S2 Pendidikan Biologi saat ini telah terakreditasi A dengan No. 4325/SK/BAN-PT/Akred/M/XI/2019 berlaku dari 5 November 2019 sampai 5 November 2024
Menjadi pelopor dan unggul dalam program studi Magister Pendidikan Biologi serta terekognisi internasional
Program Studi Magister Pendidikan Biologi SPs UPI mengemban misi sebagai berikut:
a) Menyelenggarakan Magister Pendidikan Biologi yang
b) berkualitas dan inovatif, profesional dan berdaya saing global di masyarakat.
c) Melaksanakan penelitian secara inovatif, memublikasikannya dalam forum ilmiah tingkat nasional dan internasional.
d) Menyelenggarakan pengabdian pada masyarakat secara berkelanjutan dalam rangka ikut serta menyelesaikan masalah pendidikan.
e) Menjalin kerjasama dengan berbagai lembaga atau instansi lain untuk memperkokoh jejaring dan kemitraan pendidikan dan penelitian pada tingkat nasional, regional maupun internasional.
Pendidik, peneliti atau praktisi yang mampu mengembangkan pendidikan biologi secara profesional berbasis IPTEKS
ITB Innovation Park seharga 397 milyar rupiah untuk kolaborasi antara inovator dan industri atau siapapun yang membutuhkan produk inovasi
...
Jurusan atau program studi ini hanya bisa didapat di sebuah perguruan tinggi negeri.
[Baca Selengkapnya]Jurusan paling populer bisa dikatakan jurusan yang hampir selalu ada di seluruh perguruan tinggi.
[Baca Selengkapnya]Kualitas kampus bisa juga dilihat dari jumlah jurusan atau program studi S3 atau doktoral yang ada di kampus tersebut.
[Baca Selengkapnya]Program studi dan jurusan sebenarnya sama saja.
[Baca Selengkapnya]