Program Magister (S2) yang menghasilkan tenaga analis, peneliti atau akademisi yang mampu mengidentifikasi masalah, menganalisis masalah, dan memecahkan masalah dalam suatu kebijakan ekonomi pertanian.
Pada tahun 2025 menjadi program magister yang berstandar internasional dan unggul dalam kegiatan pendidikan, penelitian dan pengembangan IPTEK ekonomi pertanian serta berperan aktif dalam memecahkan masalah ekonomi pertanian yang dihadapi oleh masyarakat dalam pembangunan.
1. Menyelenggarakan pendidikan magister ilmu ekonomi pertanian melalui proses pembelajaran yang berkualitas tinggi dan efisien,
2. Melakukan kegiatan penelitian dan pengembangan di bidang ekonomi pertanian yang bermanfaat bagi perkembangan ilmu pengetahuan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat,
3. Melakukan kegiatan komunikasi dan publikasi ilmiah dalam bentuk jurnal ilmiah hasil-hasil penelitian dan seminar
Kompetensi Program Studi :
A. Kompetensi Utama
1. Lulusan mampu merumuskan kebijakan di bidang ekonomi pertanian
2. Lulusan mampu mengambil keputusan dalam konteks penyelesaian masalah pengembangan ilmu pengetahuan yang memperhatikan dan menerapkan nilai humaniora, berdasarkan kajian analisis terhadap informasi dan data
3. Lulusan mampu merumuskan rekomendasi kebijakan yang terkait bidang ekonomi pertanian dalam aspek pembangunan pertanian yang mendukung pembangunan berkelanjutan
4. Lulusan menguasai konsep ilmu ekonomi pertanian khususnya dalam bidang pembangunan pertanian, ekonomi sumberdaya dan pemasaran hasil pertanian
5. Lulusan mempunyai kemampuan meneliti dan menganalisis persoalan dalam ekonomi dan pembangunan pertanian
6. Lulusan mampu mengaplikasikan teori-teori ilmu ekonomi pertanian terutama aspek ekonomi pertanian dalam kegiatan penelitian maupun bidang pekerjaan yang terkait secara kreatif dan inovatif
B. Kompetensi Pendukung:
1. Lulusan mampu mendiseminasikan ilmu pengetahuan dan teknologi melalui jurnal, seminar dan kegiatan yang relevan kepada masyarakat
2. Lulusan mampu mengembangkan pemikiran logis, kritis, sistematis, dan kreatif melalui penelitian ilmiah dalam bidang ilmu ekonomi pertanian dan ilmu-ilmu penunjangnya yang memperhatikan dan menerapkan nilai humaniora sesuai dengan bidang keahliannya
C. Kompetensi Lainnya:
1. Lulusan mampu mengelola, mengembangkan dan memelihara jaringan kerja dengan kolega, sejawat di dalam lembaga dan komunitas penelitian yang lebih luas
2. Lulusan mampu menghasilkan karya kreatif di bidang ekonomi pertanian terutama dalam aspek pembangunan pertanian baik individu maupun kelompok yang merupakan karya original dan teruji
ITB Innovation Park seharga 397 milyar rupiah untuk kolaborasi antara inovator dan industri atau siapapun yang membutuhkan produk inovasi
...
Jurusan atau program studi ini hanya bisa didapat di sebuah perguruan tinggi negeri.
[Baca Selengkapnya]Jurusan paling populer bisa dikatakan jurusan yang hampir selalu ada di seluruh perguruan tinggi.
[Baca Selengkapnya]Kualitas kampus bisa juga dilihat dari jumlah jurusan atau program studi S3 atau doktoral yang ada di kampus tersebut.
[Baca Selengkapnya]Program studi dan jurusan sebenarnya sama saja.
[Baca Selengkapnya]