Dalam sepuluh tahun ke depan, Program Studi Sarjana IT and Big Data Analytics (S.Kom.) akan memenuhi panggilan Tuhan dengan berperan secara aktif menjawab tantangan dunia Revolusi Industri 4.0. Dengan Information Technology sebagai inti keilmuan, program studi ini mempersiapkan mahasiswa untuk mendalami tiga kekhasan: Computer Technology, Data Science, dan Technopreneurship.
Menekankan pembentukan cara pandang multi-aspektual dan pemahaman interdisipliner yang holistik sebagai kunci untuk menghasilkan solusi yang tepat terhadap permasalahan yang ada, program studi ini akan mencetak sarjana lulusan yang mampu menyajikan pemecahan masalah (problem solving) secara responsif dengan memanfaatkan teknologi termutakhir. Program studi ini akan diperlengkapi dengan fasilitas Laboratorium Komputer tingkat dasar sampai menengah serta memiliki fasilitas Laboratorium Big Data untuk menopang proses pembelajaran dan penelitian pada bidang IT dan big data.
Lulusan program studi ini umumnya banyak diperlukan oleh perusahaan yang membutuhkan pekerjaan-pekerjaan seperti data scientist, data engineer, dan system integrator dan pekerjaan-pekerjaan lain yang berhubungan dengan teknologi informasi.
Dalam pengembangannya, program studi diharapkan bisa bekerja sama dengan program studi yang lain, khususnya dengan program studi IoT and Electrical Engineering.
Mendukung visi Calvin Institute of Technology (CIT) dengan menjadi program studi Teknologi Informasi yang memiliki kekhasan pada bidang Technopreneurship, Computer Technology, dan Big Data Analytics dan menjadi salah satu yang unggul dan terbaik pada tahun 2028 di Indonesia.
1. Menunjukkan keutamaan Tuhan dan melandaskan diri pada iman Reformasi Injili dalam setiap aspek penyelenggaraan Tridharma program studi Teknologi Informasi dan perilaku kehidupan sivitas akademikanya.
2. Berpartisipasi dalam membentuk dan mengembangkan komunitas dosen dan akademisi (universitas magistrorum et scholarium) yang berpengetahuan luas, kreatif, dan beriman sesuai dengan integritas Kristen melalui pengembangan manusia seutuhnya dengan pendidikan liberal arts dan pembimbingan yang berpusatkan kepada Tuhan
3. Berperan aktif dalam kegiatan penelitian dan akademis yang unggul, inovatif, dan berintegritas di bidang Teknologi Informasi dengan kekhasan pada Technopreneurship, Computer Technology, dan Big Data Analytics.
4. Mewujudkan shalom penebusan Tuhan bagi lingkungan di sekitarnya melalui kepeduliaan, tanggung jawab, dan pengembangan komunitas dan masyarakat dalam kaitannya dengan Teknologi Informasi.
null
ITB Innovation Park seharga 397 milyar rupiah untuk kolaborasi antara inovator dan industri atau siapapun yang membutuhkan produk inovasi
...
Jurusan atau program studi ini hanya bisa didapat di sebuah perguruan tinggi negeri.
[Baca Selengkapnya]Jurusan paling populer bisa dikatakan jurusan yang hampir selalu ada di seluruh perguruan tinggi.
[Baca Selengkapnya]Kualitas kampus bisa juga dilihat dari jumlah jurusan atau program studi S3 atau doktoral yang ada di kampus tersebut.
[Baca Selengkapnya]Program studi dan jurusan sebenarnya sama saja.
[Baca Selengkapnya]