Tentang Teknik Sipil S1 - Universitas Sembilanbelas November Kolaka
Program Studi Teknik Sipil berdiri pada tahun 2005 berdasarkan SK Rektor Universitas 19 November Kolaka Nomor 002/SK-USN/PP/VII/2005. Tahun 2014 berubah menjadi kampus negeri, program studi Teknik Sipil tetap beroperasional sesuai SK Kemenristekdikti RI Nomor 160/KPT/2016. Sejak berdirinya Program Studi Teknik Sipil berorientasi pada aplikasi teknik sipil umum meliputi Struktur, Geoteknik, Keairan, Transportasi dan Manajemen Mutu. Adapun tenaga pengajar pada program studi yaitu terdiri 10 orang dosen tetap yang bergelar Magister, 1 orang dosen kontrak bergelar Magister dan 1 orang dosen tetap bergelar Sarjana. Sampai Mei 2018, jumlah mahasiswa program studi teknik sipil USN Kolaka sebanyak 527 orang. Jumlah lulusan sejak 2005 s/d 2017 sebanyak 87 orang. Program Studi Teknik Sipil memiliki akreditasi C dari BAN PT.
Visi Program Studi
Sebagai pusat pengembangan sumberdaya manusia yang handal dalam bidang Teknik Sipil, sesuai dengan kaidah ilmu teknik yang berwawasan lingkungan
Misi Program Studi
a.Menyelenggarakan proses belajar mengajar yang selalu berpedoman pada moral dan etika serta organisasi pendidikan yang berkelanjutan.
b.Mengembangkan ilmu pengetahuan, riset dan kegiatan dibidang teknik sipil.
c.Meningkatkan hubungan kerjasama yang strategis dengan lembaga-lembaga lain baik lembaga pemerintah maupun non pemerintah pada tingkat local maupun regional
Kompetensi Dasar Program Studi
a.Mampu melakukan perencanaan, pelaksanaan, dan pengawasan pada kegiatan pembangunan infrastruktur sipil.
b.Berkepribadian luhur dan mampu bekerjasama dalam tim
c.Berwawasan luas, kreatif dan tanggap terhadap perkembangan ilmu dan teknologi teknik sipil
d.Memiliki bekal cukup dalam membangun jiwa kewirausahaan dan pengembangan diri