Program Studi Sistem Informasi merupakan program studi termuda di bawah naungan Fakultas Teknik Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya. Program Studi Sistem Informasi bertujuan untuk menghasilkan talenta digital yang peduli dan kreatif dalam memberikan solusi berbasis teknologi infomasi terhadap permasalahan bisnis maupun sosial. Prodi Sistem Informasi membuka kesempatan kepada lulusan SMA atau sederajat untuk bergabung bersama dan mendapat pendidikan dalam bidang sistem informasi. Kurikulum dalam Program Sistem Informasi dirancang untuk memberikan ilmu sistem informasi yang berfokus pada pengembangan sistem informasi dan ilmu data (data science). Seluruh kurikulum dapat diselesaikan dengan masa studi selama 4 tahun atau 8 semester. Lulusan Program Studi Sistem Informasi nantinya akan memiliki gelar Sarjana Komputer (S.Kom). Selama menempuh pendidikan, mahasiswa juga mendapat kesempatan untuk mengembangkan kemampuan hidup seperti kemampuan komunikasi, bekerja sama dalam tim, dan kemampuan menyelesaikan permasalahan. Berbagai kegiatan juga dapat diikuti mahasiswa seperti pertukaran mahasiswa internasional, magang, dan proyek nasional/internasional. Proses pembelajaran yang dilakukan oleh Program Studi Sistem Informasi sudah menggunakan teknologi informasi serta mendukung kelas pembelajaran secara blended. Materi pembelajaran yang diberikan mencakup teori dan penerapan dalam praktik langsung. Seluruh proses pendidikan bertujuan untuk menciptakan lulusan yang profesional sekaligus peduli dan memiliki kemampuan teknis dan dasar teori yang cukup dalam bidang sistem informasi.
"Menjadi program studi yang memiliki keunggulan akademik dan profesional yang mampu merancang, menganalisis, dan mengimplementasikan teknologi informasi untuk meningkatkan efisiensi dan efektifitas solusi bisnis di tingkat nasional pada tahun 2025 dan internasional pada tahun 2035, yang secara konsisten mewujudkan perpaduan antara iman kristiani, ilmu pengetahuan, dan teknologi, serta peduli kebutuhan masyarakat dan industri."
1. Menyelenggarakan pendidikan yang bermutu, profesional, dan unggul dalam bidang Sistem lnformasi dengan memanfaatkan teknologi informasi untuk meningkatkan efisiensi dan efektifitas solusi bisnis.
2. Mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi informasi dalam bidang Sistem lnformasi melalui kegiatan penelitian.
3. Menerapkan dan mengembangkan IPTEK dalam bidang Sistem lnformasi untuk memberikan solusi yang berdampak pada lingkungan dan peduli pada kebutuhan masyarakat.
Profil lulusan Program Studi Sistem lnformasi Unika Atma Jaya adalah:
1. Application Developer/Web Developer Mampu merancang dan membuat program, sesuai kebutuhan perusahaan.
2. Database Administrator/Database Analyst Mampu mengelola dan menganalisis basis data perusahaan, termasuk untuk menjaga keamanan data.
3. e-Business Specialist Mampu melakukan koordinasi, mengatur, dan mengintegrasikan website e-commerce perusahaan, untuk tujuan transaksi business-to-business, business-to-customers.
4. IS Consultant/IT Consultant Mampu mendampingi dan memberi solusi kepada pelanggan yang berhubungan dengan kebutuhan IS/IT.
5. System Analyst/System Designer Mampu merancang dan menganalisis kebutuhan dan optimasi sistem informasi perusahaan.
ITB Innovation Park seharga 397 milyar rupiah untuk kolaborasi antara inovator dan industri atau siapapun yang membutuhkan produk inovasi
...
Jurusan atau program studi ini hanya bisa didapat di sebuah perguruan tinggi negeri.
[Baca Selengkapnya]Jurusan paling populer bisa dikatakan jurusan yang hampir selalu ada di seluruh perguruan tinggi.
[Baca Selengkapnya]Kualitas kampus bisa juga dilihat dari jumlah jurusan atau program studi S3 atau doktoral yang ada di kampus tersebut.
[Baca Selengkapnya]Program studi dan jurusan sebenarnya sama saja.
[Baca Selengkapnya]