Tentang Sastra Cina S1 - Universitas Kristen Maranatha
Jurusan Sastra Tionghoa Universitas Kristen Maranatha bertujuanmenghasilkan sarjana dan komunikator Bahasa Mandarin yang menguasai keilmuanbahasa dan budaya Tionghoa secara integratif, luas dan mendalam. Mahasiswadibekali kemampuan praktis berbahasa Mandarin lisan dan tulisan yang kokoh,pengetahuan keilmuan bahasa Mandarin secara komprehensif, dan pengetahuanbudaya Tionghoa secara menyeluruh, serta berbagai mata kuliah pilihan yangmemperkaya kemampuan praktis berbahasa Mandarin.
Visi Program Studi
Menjadi jurusan yang berperan aktif dalam mencerdaskan kehidupan bangsa,sesuai dengan nilai-nilai integrity, care dan excellence (ICE).
Misi Program Studi
Membina mahasiswa/i agar memiliki wawasan yang menyeluruh tentangIndonesia dan Tiongkok;
Mengarahkan mahasiswa/i untukmenemukan berbagai persamaan antara Indonesia dan Tiongkok, melalui perbandingansastra/linguistik/budaya;
Menumbuhkan daya kritismahasiswa/i agar mampu melihat solusi di atas perbedaan-perbedaan yang ada diantara Indonesia dan Tiongkok;
Mengembangkan penelitianperbandingan antara Indonesia dan Tiongkok, melalui bidang sastra, linguistik dan budaya;
Menyediakan bank referensi darihasil penelitian perbandingan sastra/linguistik/budaya Indonesia dan Tiongkok.
Kompetensi Dasar Program Studi
Memilikikemampuan berbahasa Tionghoa lisan dan tulisan yang baik;memiliki wawasan yang menyeluruh tentang Indonesia dan Tiongkok dalam bidang sastra, budaya dan linguistik;menguasai teori-teori dasar dalam bidang sastra, budaya dan linguistik; mampumelakukan penelitian perbandingan antara Indonesia dan Tiongkok dalam bidang sastra, budaya dan linguistik;mampu memanfaatkan perkembangan teknologi informasi dan komputer untukmengembangkan pengetahuan yang dimiliki lulusan.