Deskripsi Singkat Prodi Pendidikan Musik
Program Studi Pendidikan Sendratasik (Konsentrasi Pendidikan Musik) adalah salah satu Program Studi di fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Semarang yang menyelenggarakan pendidikan Musik dengan tujuan menghasilkan lulusan dalam bidang pengajaran musik untuk tingkat pendidikan dasar, pendidikan menengah pertama, sampai pendidikan menengah atas dengan kualifikasi sarjana pendidikan (S1) yang unggul, profesional, terampil, dan peka terhadap kelestarian lingkungan sosial-budaya. Lulusan Program Studi Pendidikan Sendratasik (Konsentrasi Pendidikan Musik) juga dibekali keterampilan sebagai pemain musik/penyanyi, analisis musik, membuat karya/komposisi musik baik tradisional maupun global. Selain itu dalam bidang kewirausahaan seni seperti mendirikan kursus musik, persewaan studio musik, pengelola pentas musik. Prodi ini hampir tiap tahun melahirkan juara dalam bebagai kompetisi musik baik tingkat Universitas, Daerah , Nasional dan Internasional.
Deskripsi Singkat Prodi Pendidikan Tari
Program Studi Pendidikan Seni Drama Tari dan Musik (Konsentrasi Pendidikan Tari) adalah salah satu Program Studi di Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Semarang yang menyelenggarakan pendidikan tari dengan tujuan menghasilkan lulusan dalam bidang pengajaran tari untuk tingkat pendidikan dasar, pendidikan menengah pertama sampai pendidikan menengah atas dengan kualifikasi sarjana pendidikan (S1) yang unggul, profesional, terampil, dan peka terhadap kelestarian lingkungan sosial-budaya. Lulusan Program Studi Pendidikan Tari juga dibekali keterampilan menari tradisi, kreasi dan mancanegara, tari nusantara, penciptaan tari tunggal dan kelompok, analisis dan kritik tari, wayang orang, dan media rekam. Selain itu, dalam bidang kewirausahaan dan manajemen pertunjukan dibekali keterampilan mendirikan kursus tari, penyewaan kostum tari, pengelolaan pementasan tari, mendirikan usaha jasa tata rias wajah tari dan tata rias dan busana pengantin. Prodi ini hampir tiap tahun selalu aktif berperan serta dalam kegiatan tari baik tingkat Nasional maupun Internasional.
Visi Pendidikan Seni Tari dan Musik (Pendidikan Musik)
Menjadi program studi yang unggul dalam nilai-nilai moral dan agama, berwawasan internasional dalam melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi dengan mengedepankan kemandirian dan profesionalisme dalam berbagai usaha untuk memenuhi tuntutan pembangunan nasional, daya saing di Indonesia, dan kualitas bertaraf internasional.
Visi Pendidikan Seni Tari dan Musik (Pendidikan Tari)
Menjadi Program Studi yang unggul dalam Pendidikan Tari, berwawasan konservasi, dan bereputasi Internasional
Misi Prodi Pendidikan Seni Tari dan Musik (Pendidikan Musik)
Misi Pendidikan Seni Drama Tari dan Musik (Pendidikan Tari)
Kompetensi Prodi Pendidikan Musik
Prodi Pendidikan Seni Musik menyiapkan tenaga pendidik profesional dalam bidang seni musik yang beriman, bertakwa, mandiri, yang memiliki:
Kompetensi Prodi Pendidikan Tari
Program Studi Pendidikan Tari S1 menyiapkan tenaga pendidik profesional dalam bidang tari yang beriman, bertakwa, mandiri, yang memiliki:
ITB Innovation Park seharga 397 milyar rupiah untuk kolaborasi antara inovator dan industri atau siapapun yang membutuhkan produk inovasi
...
Jurusan atau program studi ini hanya bisa didapat di sebuah perguruan tinggi negeri.
[Baca Selengkapnya]Jurusan paling populer bisa dikatakan jurusan yang hampir selalu ada di seluruh perguruan tinggi.
[Baca Selengkapnya]Kualitas kampus bisa juga dilihat dari jumlah jurusan atau program studi S3 atau doktoral yang ada di kampus tersebut.
[Baca Selengkapnya]Program studi dan jurusan sebenarnya sama saja.
[Baca Selengkapnya]