Tentang Pendidikan Matematika S1 - Universitas Pasundan
ProgramStudi (PS) Pendidikan Matematika FKIP Universitas Pasundan berdiri padatahun 1985. Pendirian Prodi Pendidikan Matematika berdiriberdasarkan kebutuhan tenaga pendidik matematika untuk kebutuhan SMP, SMA, SMK, MTs, MA, maupun untukkebutuhan tenaga kependidikan tinggi. PS PendidikanMatematika selalu terbuka dan peduli terhadap kepentingan masyarakat yang inginmelanjutkan kuliah baik kelas reguler ataupun kelas khusus. Selama 27 tahun berdirinya PS Pendidikan Matematika mengalamiperkembangan yang pesat baik dari jumlah mahasiswa ataupun lulusan PSPendidikan Matematika. Program Studi Pendidikan MatematikaFKIP Unpas telah meluluskan alumninya sekitar 1600 orang, yang tersebar di JawaBarat, Banten, Jawa Tengah, Jawa Timur, Jogjakarta, Sumatra, Bangka Belitung,Kalimantan, Sulawesi, dll. Program Studi PendidikanMatematika FKIP Unpas beralamat di Jl. Tamasari No. 6 Telepon(022) 4205317, Faximil (022) 4263982, e-mail:
[email protected]. SK pendirian No.01/2710/1985 tanggal 5Oktober 1985, Terakreditasi BAN PT dengan peringkat B dengan SK No. 002/BAN-PT/Ak-XII/S1/IV/2009, tanggal 2 April 2009, dan Surat Izin Penyelenggaraan PS dari Dikti No.14301/D/T/K-IV/2013tanggal 28 Januari2013.
Visi Program Studi
Program Studi PendidikanMatematika, menghasilkan pendidik dantenaga kependidikkan matematika yangdiakui secara nasional dan internasional yang mengusung nilai-nilai budayasunda dan keislaman pada tahun 2021.
Misi Program Studi
1. Menyelenggarakan pendidikan danpembelajaran matematika untuk menyiapkan pendidik dan tenaga kependidikanmatematika yang kompeten, komparatif dan kompetitif yang dilandasi nilai-nilaibudaya sunda dan keislaman.2. Melaksanakan penelitian yang inovatifuntuk mengaplikasikan model-model pembelajaran matematika yang berpusat padapeserta didik.
3. Melaksanakan pengabdian kepadamasyarakat melalui pelatihan-pelatihan, seminar dan lokakarya untukmeningkatkan kualitas pendidikan masyarakat.
4. Menghasilkan tenaga pendidik yangkompeten dalam mengaplikasikan teknologi informasi dan komunikasi dalampembelajaran matematika.Melakukan kerjasama dan jejaring yang luasdengan lembaga yang kompeten dengan pendidikan matematika di tingkat lokal,nasional, dan internasional.
Kompetensi Dasar Program Studi
A.Kompetensi Utama: .Menguasai teori belajar, perkembangan kognitif peserta didik, model pembelajaran dan prinsip-prinsip pembelajaran serta menyelenggarakan pembelajaran yang mendidik. .Mengembangkan kurikulum dan materi matematika sekolah menengah untuk mempertinggi kualitas pembelajaran matematika. .Menguasai teori tentang penilaian dan evaluasi proses dan hasil belajar serta menyelenggarakannya. .Menguasai Bahasa Inggris untuk komunikasi dan pembelajaran Matematika. .Menguasai filsafat dan sejarah matematika. .Menguasai teori bilangan, hubungan di antara bilangan dan berbagai sistem bilangan. .Menguasai materi, struktur, konsep, dan prinsip matematika dasar dan logika matematika. .Menguasai materi, struktur, konsep, dan prinsip geometri. .Menguasai materi, struktur, konsep, dan prinsip statistika dan peluang. .Menguasai materi, struktur, konsep, dan prinsip aljabar dan trigonometri .Menguasai materi, struktur, konsep, dan prinsip kalkulus dan geometri analitik. .Menguasai materi, struktur, konsep, dan prinsip matematika diskrit. .Menguasai materi, struktur, konsep, dan prinsip vektor dan matriks. .Menguasai materi, struktur, konsep, dan prinsip analisis real dan topology .Menguasai materi, struktur, konsep, dan prinsip metode penelitian pendidikan. .Menganalisis materi pembelajaran matematika persekolahan .Mengembangkan dan menggunakan alat peraga, alat ukur, alat hitung, piranti lunak komputer, model matematika, dan model statistika untuk pembelajaran matematika di sekolah. .Mengembangkan dan melaksanakan perangkat pembelajaran matematika yang mendidik di sekolah menengah. .Menggunakan dan memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi dalam pembelajaran matematika. .Melakukan penelitian untuk meningkatkan proses dan hasil pembelajaran serta menyebarluaskan hasil-hasil penelitiannya. .Mengembangkan materi pembelajaran matematika sekolah menengah secara kreatif. B. Kompetensi Pendukung: . Memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi untuk pembelajaran matematika, menyelesaikan masalah matematika, komunikasi, dan mengembangkan diri. .Menguasai Bahasa Inggris untuk Pembelajaran Matematika secara tertulis dan lisan. .Memanfaatkan software yang terkait dengan pembelajaran matematika dan pengolahan data hasil penelitian. .Menguasai materi, struktur, konsep, dan prinsip ilmu dan budaya Sunda. .Menggunakan pemodelan matematika untuk mengembangkan kewirausahaan. .Menguasai materi, struktur, konsep, dan prinsip ilmu matematika dan pendidikan matematika untuk studi lanjut.