Tentang Pendidikan Kewarganegaraan S1 - IKIP Muhammadiyah Maumere
Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn) merupakan salah satu program studiyang ada di Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial dan Humaniora IKIPMuhammadiyah Maumere. Program studi menyelenggarakan pendidikan Kewarganegaraandengan tujuan menghasilkan lulusan PPKnyang unggul, modern, dan profesional pada semua jenjang pendidikan Sekolah, dansiap mengabdi serta mengembangkan dan mengabdikan diri di dalam masyarakat. LulusanPPKn juga dibekali dengan keahlian dibidang politik, hukum dan HAM dalam rangkamempersiapkan sumber daya lulusan PPKn menghadapi tantangan pasar kerja.
Visi Program Studi
Program Studi Pendidikan Pancasiladan Kewarganegaraan yang Unggul dikawasan Indonesia Timur pada Tahun 2022 dalam menghasilkan tenaga Pendidik dan Kependidikan Pancasila dan Kewarganegaraanyang Demokratis,memilikikompetensi Unggul, Modern, Profesional, Beriman dan Bertaqwa Kepada Tuhan Yang Maha Esa.
1. Unggul : Memilikikeunggulan di bidang pendidikan (menguasai kompetensi pedagogik, sosial, kepribadian danprofesional), pengabdian masyarakat danpenelitian
2. Modern : Mengikuti perkembangan ilmu pengetahuan terbaru (mutakhir) sesuaidengan perkembangan zaman dan menguasaiIPTEK
3.Profesional : Memiliki keahlian di bidang keilmuan sebagai pendidik pancasila dan kewarganegaraan yangberdaya saing
4.Iman dan Taqwa : Mampu membaca Alquran denganTajwid dan Masrah yang benar, dan memahami nilainilai Al IslamKemuhammadiyahan (AIK) dengan baik dan benar
Misi Program Studi
Untukmewujudkan Visi, Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan menetapkan Misisebagai berikut:
1. Menyelenggarakan pendidikan danpengajaran untuk menghasilkan guru Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraanyang memenuhi kompetensi pedagogik, profesional, sosial dan memiliki kepribadianyang Demokratis.
2. Mengembangkan penelitian tentangPendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan serta membangun kerjasama (networking) dengan Institusi terkait.
3. Menyelenggarakan pengabdian kepadamasyarakat dalam bidang pendidikan, khususnya dalam keilmuan PendidikanPancasila dan Kewarganegaraan.
4. Menyelenggarakan kegiatan AlIslam Kemuhammadiyaan (AIK), pembinaan iman dan taqwa bagi civitas akademika di Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan untuk menghasilkan lulusan yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
Kompetensi Dasar Program Studi
Kompetensi utama program studi adalah menjadi guru yang memilikikompetensi Unggul, Modern dan Profesional di bidang Pendidikan Pancasiladan Kewarganegaraan (PPKn) khususnya dan Pendidikan pada umumnya, yang memilikidedikasi tinggi terhadap integritas kebangsaan melalui penegakan nilai-nilaidemokrasi, kebenaran dan keadilan serta keluhuran budi pekerti berlandaskanpada IPTEKS dan IMTAQ kepada Allah SWT sesuai Pancasila dan UUD 1945.