×
Not Logged In

Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini - S1

Lihat Data Dosen

ADVERTISEMENT
Nama Program Studi
Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini - S1
Perguruan Tinggi
Universitas Islam Bandung
logo Universitas Islam Bandung
Akreditasi Program Studi
Unggul
Riwayat Akreditasi
Program Studi
  1. Tanggal SK: 26 Maret 2024
    Kadaluarsa: 9 April 2029
    Akreditasi: Unggul
    Status: Aktif
  2. Tanggal SK: 9 April 2019
    Kadaluarsa: 9 April 2024
    Akreditasi: B
    Status: Tidak Aktif
  3. Tanggal SK: 29 Desember 2016
    Kadaluarsa: 29 Desember 2021
    Akreditasi: C
    Status: Tidak Aktif
Jenjang
S1
Status Program Studi
Aktif
Tanggal Akreditasi
26 Maret 2024
(26-03-2024)
Ketua Program Studi
-
Tanggal Berdiri
7 Mei 2013
(07-05-2013)
SK Penyelenggaraan
183/E/O/2013
Tanggal SK
7 Mei 2013
(07-05-2013)
Alamat
Jalan Tamansari No 1
Kota/Kabupaten
Kec. Bandung Wetan
Kota Bandung
Prov. Jawa Barat
Kode Pos
40116
Website
unisba.ac.id.
Telepon
022-4203368 ext.125
Fax
4201897
Logo Perguruan Tinggi
logo Universitas Islam Bandung

Tentang Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini S1 - Universitas Islam Bandung

Usia dini merupakan golden age (usia keemasan) dan sangat kuat pengaruhnya pada perkembangan usia selanjutnya. Periode ini begitu berharga sebagai fondasi pembentukan kepribadian yang mulia. Nabi Muhammad SAW. bersabda, "Akrimu auladakum-muliakanlah anak-anakmu" (HR. Ibnu Majah). Dari perspektif pembangunan nasional, anak merupakan potensi sumber daya insani, maka pembina dan pengembanggannya harus dimulai sedini mungkin sehingga optimal bagi pembangunan bangsa dan negara. Pelaksanaan kesejahteraan anak, termasuk pemberian kesempatan untuk mengembangkan haknya, tidak saja merupakan tanggung jawab orang tua, keluarga, bangsa, dan negara melainkan diperlukan pula kerjasama internasional. Pemerintah Rebuplik Indonesia telah meratifikasi Convention on The Rights of The Child (Konvensi tentang Hak-hak Anak) hasil sidang Majelis Umum Perserikatan Bangsa-bangsa. Perhatian terhadap Pendidikan Anak Usia Dini belakangan ini meningkat begitu pesat, terlihat dari bermunculannya lembaga-lembaga PAUD di masyarakat. Hal ini perlu direspons dengan penyediaan pendidik-pendidik PAUD profesional yang memenuhi kualifikasi sesuai dengan standar yang ditetapkan. Itulah sebabnya, Universitas Islam Bandung mulai Tahun Akademik 2013/2014, membuka Program Studi S1 Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini (PG-PAUD) berdasarkan Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI Nomor : 183/E/O/2013 tentang izin Penyelenggaraan Prodi PG-PAUD pada Unisba. Selanjutnya tahun 2015 PG-PAUD Unisba telah mengajukan akreditasi, dan dinyatakan terakreditasi peringkat C dengan nilai 289 dengan Keputusan BAN-PT Nomor: 1262/SK/BAN-PT/Akred/S/XII/2015 tertanggal 29 Desember 2015.

Visi Program Studi

Menjadi Prodi PG-PAUD Islami yang mandiri dan terkemuka di Indonesia tahun 2023

Misi Program Studi

  1. Menyelenggarakan pendidikan dan pengajaran yang menghasilkan pendidik anak usia dini yang berakhlakul karimah dan memiliki kompetensi kepribadian, pedagogik, sosial, dan profesional, sebagai mujahid, mujtahid, dan mujaddid.
  2. Menyelenggarakan penelitian yang menghasilkan pemikiran dan gagasan baru bagi penyelenggaraan dan kemajuan PAUD yang Islami.
  3. Melaksanakan pengabdian kepada masyarakat untuk kemajuan pendidik anak usia dini Islami di berbagai setting.

Kompetensi Dasar Program Studi

Kompetensi Lulusan
A. Kompetensi Umum
  1. Memiliki kepribadian luhur dan karakter yang kuat sebagai pendidik PAUD.
  2. Berperan sebagai warga negara yang bangga dan cinta tanah air serta mendukung perdamaian dunia.
  3. Menjunjung tinggi penegakan hukum serta memiliki semangat untuk mendahulukan kepentingan bangsa sera masyarakaat luas.
  4. Mampu bekerja sama dan memiliki kepekaan sosial dan kepedulian yang tinggi terhadap masyarakat, lingkungan, dan fenomena alam.
  5. Menunjukkan keinginan belajar sepanjang hayat.
  6. Berfikir, bersikap dan bertindak secara fleksibel, visioner, tangguh, dan objektif.
  7. Kreatif, inovatif, analitis, dan mampu memecahkan masalah.
B. Kompetensi Utama
  1. Menguasai landasan keilmuan pendidikan anak usia dini.
  2. Memperlakukan anak secara tepat dan penuh kasih sayang (passionate)
  3. Berkomunikasi efektif dengan anak, orang tua, rekan sejawat, dan unsur lainnya.
  4. Melakukan berbagai teknik dan strategis asesmen perkembangan AUD.
  5. Mengembangkan media dan sumber belajar dengan memanfaatkan lingkungan.
  6. Mengembangkan dan mengimplementasikan kurikulum PAUD ( 3 bulan - 1 tahun; 1 - 2 tahun; 2 - 3 tahun; 3 - 4 tahun; 4 - 5 tahun; 5 - 6 tahun).
  7. Menguasai prinsip-prinsip dan teori pembelajaran PAUD.
  8. Memiliki kemampuan berolah seni dan berapresiasi seni.
  9. Manajemen lembaga PAUD.
  10. Mampu merencanakan, melaksanakan dan mengevaluasi pembelajaran pada layanan PAUD.
  11. Mampu menerapkan prinsip-prinsip dasar pembelajaran pada lembaga PAUD yang dilandasi dengan nilai-nilai kecintaan dan hak-hak anak.
  12. Mampu bekerjasama dalam tim untuk memecahkan permasalahan pendidikan dan pembelajaran PAUD.
  13. Memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) yang sesuai untuk kepentingan penyelenggaraan kegiatan pembelajaran.
  14. Mampu melakukan penelitian atau pengembangan karya inovatif, serta mengkomunikasikan hasil penelitian atau karyanya.
Sumber: DIKTI, KEMDIKBUD
ADVERTISEMENT

Komentar User

Berikan komentar untuk halaman Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini S1 - Universitas Islam Bandung

BERITA TERBARU

ITB Innovation Park Seharga 397 Milyar Untuk Kolaborasi Inovator dan Industri

Kamis, 3 November 2022 | 11:16 WIB

ITB Innovation Park seharga 397 milyar rupiah untuk kolaborasi antara inovator dan industri atau siapapun yang membutuhkan produk inovasi

...

ADVERTISEMENT

KOMENTAR TERAKHIR

MUHLAS di STKIP PGRI Sukabumi
Selasa, 19 November 2024 | 12:48 WIB
Randa di RANDA, Teknik Komputer D3, AMIK Yapenas Kendari
Sabtu, 16 November 2024 | 12:21 WIB
Randa di RANDA, Teknik Komputer D3, AMIK Yapenas Kendari
Sabtu, 16 November 2024 | 12:19 WIB
Misbahuddin Azzuhri di MISBAHUDDIN AZZUHRI, Manajemen S1, Universitas Brawijaya
Kamis, 14 November 2024 | 16:32 WIB
Sundusiyah di STKIP PGRI Sukabumi
Sabtu, 9 November 2024 | 17:40 WIB
Qurrotul A'yun di Gizi Klinik D4, Politeknik Negeri Jember
Senin, 4 November 2024 | 14:16 WIB
zaki di R.R. ALINE GRATIKA NUGRAHANI, Ilmu Hukum S1, Universitas Trisakti
Minggu, 3 November 2024 | 18:20 WIB
Melky Tande di PHILIPUS NETO PATI, Pendidikan Jasmani, Kesehatan & Rekreasi S1, IKIP Budi Utomo
Selasa, 22 Oktober 2024 | 20:26 WIB
ALEXANDER MEIKE NEYTE di Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Trinitas
Kamis, 17 Oktober 2024 | 12:28 WIB
Togu Sohuturon Hutagaol di Togu Sonuturon Hutagaol, Teologi S3, STT EKUMENE JAKARTA
Minggu, 13 Oktober 2024 | 12:09 WIB
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT

BERITA PROGRAM STUDI