Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) adalah Program Studi yang dibentuk dari kepedulian Fakultas Tarbiyah dan Keguruan dalam meningkatkan mutu guru MI. PGMI bertujuan untuk menghasilkan calon-calon guru kelas di MI yang memiliki kompetensi paedagogik, kepribadian, professional, dan sosial. Kompetensi seperti ini diharapkan dapat memenuhi kebutuhan masyarakat terhadap dunia pendidikan dan dapat menjawab tantangan sebagai akibat akselerasi perkembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi. PGMI menyediakan layanan pendidikan S1 sesuai dengan amanat dari PP 19 tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan, yang menyebutkan persyaratan guru MI berijazah D4 atau S1. Layanan pendidikan S1 diberikan secara regular untuk siswa lulusan SLTA dan non regular untuk lulusan D2/D3.
VISI: Menjadi Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) sebagai lokomotif perubahan di bidang Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, unggul nasional menuju internasional dengan semangat moderasi dan edupreneurship Islam tahun 2030
MISI:
1. Menyelenggarakan peningkatan kuantitas dan kualitas akreditasi dan sertifikasi Prodi PGMI unggul meraih standar mutu internasional.
2. Menciptakan kampus berwibawa, tertib, indah, bersih, sehat, disiplin, aman, nyaman, toleran, moderat, dan menjadi model ikutan masyarakat.
3. Meningkatkan kapasitas dosen dan calon alumni Prodi PGMI melalui program pembinaan untuk berkompetisi di era Industrial Revolution 4.0 dan Society 5.0.
4. Meningkatkan kualitas manajemen tata kelola layanan Tri Dharma Pergutuan Tinggi berbasis teknologi informasi terkini demi kepuasan stakeholders yang terintegrasi dengan PTI-PD
5. Melaksanakan akselerasi pemahaman dan penerapan paradigma transintegrasi ilmu tarbiyah dan pendidikan guru Madrasah Ibtidaiyah yang mendorong hasil kerja Tri Dharma Perguruan Tinggi yang inovatif, dengan semangat edupreneurship Islami.
6. Melaksanakan Internasionalisasi kampus melalui kerja sama regional dan global bidang Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah dalam bentuk pendampingan dengan Madrasah Ibtidaiyah dan lembaga eksternal yang konsen dalam peningkatan kualitas pendidikan yang mutual benefits dengan menggunakan matrik Times Higher Education dan Webometriks
7. Meningkatkan pendapatan BLU dan pengelolaan koperasi untuk menunjang kualitas dan kuantitas pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi serta kesejahteraan civitas akademika.
8. Melakukan evaluasi pelaksanaan SBSN tepat waktu untuk mencapai efektifitas penggunaan bangunan di fakultas tarbiyah dan keguruan prodi PGMI
Profil Utama:
1. Calon Guru Kelas MI/SD : Menjadi calon guru kelas tingkat madrasah ibtidaiyah/ sekolah dasar, yang menguasai ilmu dasar MI/SD, berkepribadian yang baik (berkarakter Islami) dan profesional, serta mampu menerapkan teori-teori pendidikan dan pembelajaran melalui proses pembelajaran yang Islami dan mampu memberikan bimbingan dan arahan terhadap potensi dan permasalahan siswa MI/SD.
Profil Tambahan
1. Peneliti pada bidang MI/SD : Menjadi peneliti yang menekuni bidang penelitian pendidikan dasar untuk menyelesaikan permasalahan serta menunjang karir sebagai calon Guru melalui pendekatan dan metodologi peneltian yang mutakhir.
2. Enterpereneur Bidang Pendidikan Dasar : Menjadi enterpreneur yang mampu membangunusaha sendiri sehingga mampu memberi kontribusi dalam penciptaan lapangan pekerjaan, baik berupa lembaga bimbingan belajar maupun sebagai konsultan profesional
ITB Innovation Park seharga 397 milyar rupiah untuk kolaborasi antara inovator dan industri atau siapapun yang membutuhkan produk inovasi
...
Jurusan atau program studi ini hanya bisa didapat di sebuah perguruan tinggi negeri.
[Baca Selengkapnya]Jurusan paling populer bisa dikatakan jurusan yang hampir selalu ada di seluruh perguruan tinggi.
[Baca Selengkapnya]Kualitas kampus bisa juga dilihat dari jumlah jurusan atau program studi S3 atau doktoral yang ada di kampus tersebut.
[Baca Selengkapnya]Program studi dan jurusan sebenarnya sama saja.
[Baca Selengkapnya]