Alamat
Universitas Syiah Kuala Jln. Teuku Nyak Arief Darussalam, Banda Aceh, Aceh, 2
Tentang Pendidikan Ekonomi S1 - Universitas Syiah Kuala
Penyusunan visi, misi, tujuan dan sasaranprogram studi dilakukan dengan cara melibatkan semua dosen PS pendidikanekonomi. Sebuah tim yang dibentuk PS menjaring masukan dan ide-ide dari semuastaf dosen. Tim juga menjaring masukan dari para alumni yang telah bekerjadiberbagai sekolah SMP, SMA dan juga SMK, baik yang berstatus guru pendidikanekonomi/akuntansi ataupun Kepala Sekolah yang mempunyai latar belakangpendidikan di PS Pendidikan Ekonomi. Dari stakeholdersUniversitas dan FKIP Unsyiah juga di jaring masukan dan input. Kepada dosen, alumni dan stakeholdersdisebarkan borang penjaringan visi, misi dan tujuan PS Pendidikan Ekonomi.Kemudian dari borang yang dikumpulkan disusun menjadi sebuah draf yang kemudiandibawa ke rapat PS untuk ditetapkan mejadi Visi, Misi dan Tujuan PS PendidikanEkonomi FKIP Unsyiah.
Visi Program Studi
Menjadikan PSPendidikan Ekonomi sebagai organisasi pendidikan yang unggul dalam menghasilkancalon guru Ekonomi dan Akuntansi yang berkarakter mandiri dan Islami sertadapat bersaing tingkat lokal dan nasional pada tahun 2020.
Misi Program Studi
1. Menghasilkan calon pendidik Ilmu Ekonomi dan Akuntansi yang profesional, bermoral tinggi dan Islami
2. Menghasilkan lulusan sarjana Pendidikan Ekonomi dan Akuntansi yang memiliki kemampuan wirausaha
3. Menghasilkan penelitian dan pengabdian yang relevan dengan yang dibutuhkan masyarakat dan menunjang perkembangan dunia pendidikan
4. Meningkatkan mutu pengelolaan organisasi yang lebih tansparan dan akuntanbel
Kompetensi Dasar Program Studi
1. Mewujudkankesempatan belajar yang lebih baik bagi masyarakat dengan memberikan berbagaipilihan seleksi masuk
2. Mewujudkan keunggulan akademik dan profesionalismedalam bidang pendidikan, pengajaran dan keguruan sehingga terjamin lahirnyacalon guru Ekonomi/Akuntansi yang professional, bermoral dan Islami3. Mengembangkansistem pembelajaran yang dapat memberi ruang bagi perkembangan bakat dankreatifitas mahasiswa dalam bidang enterprenership
4. Meningkatakan kualitas staf pengajar danpembelajarannya
5. Mengembangkan media-media danlaboratorium pembelajaran yang dapat meningkatkan kompetensi lulusan 6. Mengembangkan pembimbingan yang lebihbaik dan terstruktur pada Program Praktek Lapangan (PPL) mahasiswa
7. Mengembangkan mutu penelitian danpengabdian yang dibutuhkan masyarakat dunia pendidikan
8. Terciptanya hubungan yang sinergis danmenguntungkan antara lembaga pendidikan dengan lapangan kerja
9. Mengembangkan standard OperationalProcedure (SOP) PS Pendidikan Ekonomi yang lebih efektif dan efisien10. Mengembangkansistem evaluasi dan pelaporan satuan unit kerja secara lebih efisien danefektif.