Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia (PBI) berada di bawah Fakultas keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Borneo Tarakan (UBT). Program Studi PBI didirikan bersama dengan berdirinya Universitas Borneo Tarakan pada tahun 2001 oleh Yayasan Penekindi yang kemudian diubah bentuknya menjadi Perguruan Tinggi Pemerintah (PTP) sesuai dengan Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 65 Tahun 2010.
Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indoneisa FKIP Universitas Borneo Tarakan memperoleh Ijin penyelenggaraan Program Studi dimulai pada tanggal 05 Juni 2001 sesuai SK Dirjen Dikti Nomor: 37/D/O/2001. Sebagai bentuk komitmen terhadap legalitas penyelenggaraan pendidikan, Program Studi PBI FKIP Universitas Borneo Tarakan telah mendapatkan perpanjangan ijin terbaru, sesuai SK Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi Nomor 0528/SK/BAN-PT/Akred/S/V/2016 tertanggal 20 Mei 2016. Diharapkan dengan sudah terakreditasinya program studi Pendidikan Bahasa Indonesia ini dapat meningkatkan kualitas dan profesionalisme calon guru baik di tingkat SMP/SMA bidang Pendidikan Bahasa Indonesia.
Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia telah melalui proses akreditasi program studi dan mendapatkan nilai akreditasi B untuk 5 tahun ke depan (20 Mei 2016- 20 Mei 2021). sehingga dengan terakreditasinya Prodi Pendidikan Bahasa Indonesia, dapat terus mengembangkan dan memajukan pendidikan khususnya dalam mencapai visi dan misi Prodi.
Mewujudkan pusat pendidikan tinggi berbasis penelitian untuk mendukung pengembangan pendidikan bahasa dan sastra Indonesia yang berkelanjutan di wilayah perbatasan pada tahun 2026.
1. Menyelenggarakan pendidikan bahasa dan sastra Indonesia berstandar nasional berlandaskan Imtaq dan IPTEKS
2. Mengembangkan penelitian ilmu Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia yang bermanfaat bagi wilayah perbatasan
3. Mengembangkan kegiatan pengabdian masyarakat melalui IPTEKS
4. Melakukan kerjasama dengan berbagai pihak di tingkat lokal, regional, dan nasional guna mengembangkan dan menyebarluaskan IPTEKS.
KOMPETENSI UTAMA : Pendidik Tingkat SD, SMP, SMA Bidang Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
DESKRIPSI KEMAMPUAN:
Menghasilkan pendidik yang memiliki empat kompetensi keguruan (sosial, pedagogik, profesi dan pribadi) di bidang Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, berlandaskan IMTAQ dan IPTEK, berwawasan lingkungan menuju peradaban yang berkemajuan.
KOMPETENSI PENDUKUNG : Peneliti Pemula Bidang Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
DESKRIPSI KEMAMPUAN :
Menghasilkan peneliti pemula yang memiliki empat kompetensi keguruan (sosial, pedagogik, profesi dan pribadi) di bidang Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, berlandaskan IMTAQ dan IPTEK, berwawasan lingkungan menuju peradaban yang berkemajuan.
KOMPETENSI LAINNYA : Wirausahawan Bidang Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
DESKRIPSI KEMAMPUAN :
Menghasilkan mahasiswa yang memiliki jiwa wirausaha dan kemampuan manajerial, dalam menghasilkan karya di bidang Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia secara mandiri maupun berkerjasama dengan pihak lain.
ITB Innovation Park seharga 397 milyar rupiah untuk kolaborasi antara inovator dan industri atau siapapun yang membutuhkan produk inovasi
...
Jurusan atau program studi ini hanya bisa didapat di sebuah perguruan tinggi negeri.
[Baca Selengkapnya]Jurusan paling populer bisa dikatakan jurusan yang hampir selalu ada di seluruh perguruan tinggi.
[Baca Selengkapnya]Kualitas kampus bisa juga dilihat dari jumlah jurusan atau program studi S3 atau doktoral yang ada di kampus tersebut.
[Baca Selengkapnya]Program studi dan jurusan sebenarnya sama saja.
[Baca Selengkapnya]