×
Not Logged In
ADVERTISEMENT
Nama Program Studi
Matematika - S1
Perguruan Tinggi
Universitas Negeri Semarang
logo Universitas Negeri Semarang
Akreditasi Program Studi
A
Riwayat Akreditasi
Program Studi
  1. Tanggal SK: 25 Mei 2021
    Kadaluarsa: 21 Mei 2026
    Akreditasi: A
    Status: Aktif
  2. Tanggal SK: 20 Mei 2016
    Kadaluarsa: 20 Mei 2021
    Akreditasi: A
    Status: Tidak Aktif
  3. Tanggal SK: 4 Februari 2011
    Kadaluarsa: 4 Februari 2016
    Akreditasi: B
    Status: Tidak Aktif
Jenjang
S1
Status Program Studi
Aktif
Tanggal Akreditasi
25 Mei 2021
(25-05-2021)
Ketua Program Studi
-
Tanggal Berdiri
27 Mei 1999
(27-05-1999)
SK Penyelenggaraan
6409/D/T/K-N/2011
Tanggal SK
18 April 2011
(18-04-2011)
Alamat
Gd. D7 FMIPA-UNNES, Sekaran, Gunungpati, Semarang
Kota/Kabupaten
Kec. Gunung Pati
Kota Semarang
Prov. Jawa Tengah
Kode Pos
50229
Website
matematika.unnes.ac.id
Telepon
024-8508032
Fax
024-8508032
Logo Perguruan Tinggi
logo Universitas Negeri Semarang

Tentang Matematika S1 - Universitas Negeri Semarang

Berdasar Surat Keputusan Presiden tanggal 3 Januari 1963 No I/1963 FKIP dan IPG berubah menjadi Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan (IKIP) yang setara dengan universitas di dalam lingkungan Departemen PTIP. Keputusan Presiden No. 1/1963 tersebut di atas dilaksanakan oleh Menteri PTIP dengan mendirikan IKIP melalui Keputusan Menteri PTIP No. 55 tahun 1963 tanggal 22 Mei 1963. Sebagai tindak lanjut, diterbitkan Keputusan Bersama Menteri PTIP dan Menteri PD dan K No. 32 tahun 1964 tanggal 4 Mei 1964 tentang penyatuan FKIP dan IPG di Jakarta, Bandung, Malang, dan Yogyakarta ke dalam IKIP. Dengan adanya penggabungan FKIP dan IPG menjadi IKIP, sedangkan FKIP UNDIP dan FKIP UNDIP Cabang Surakarta dinilai belum dapat berdiri sendiri. Selanjutnya dengan Keputusan Menteri PTIP No. 35 tahun 1964 tanggal 4 Mei 1964 ditetapkan:

a.FKIP UNDIP menjadi IKIP Yogyakarta Cabang Semarang.

b.FKIP UNDIP Cabang Surakarta menjadi IKIP Yogyakarta Cabang Surakarta.


Perkembangan lembaga pendidikan guru tingkat pendidikan tinggi di Semarang yaitu sejak diselenggarakannya kursus B-I dan kursus B-II sampai dengan diresmikan IKIP Yogyakarta Cabang Semarang berjalan amat pesat. Ketika IKIP Yogyakarta Cabang Semarang belum sampai berjalan genap 1 tahun, atas dasar pertimbangan bahwa IKIP Yogyakarta Cabang Semarang akan berkembang lebih cepat di masa mendatang, sambil menunggu Keputusan Presiden, Menteri PTIP mendirikan IKIP Semarang sebagai lembaga yang berdiri sendiri pada tanggal 30 Maret 1965 melalui Keputusan Menteri PTIP No. 40 tahun 1965 tanggal 8 Maret 1965. Berdirinya IKIP Semarang pada tanggal tersebut disahkan dengan Keputusan Presiden No. 271 tahun 1965 tanggal 14 September 1965.


Perkembangan fakultas dan jurusan Matematika adalah sebagai berikut:

  1. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Diponegoro tahun 1961 s.d. 1965 dengan Jurusan Ilmu Pasti,
  2. Berdasarkan Keputusan Menteri PTIP No. 40/1965 dan Keputusan Presiden No. 271/1965, Fakultas Keguruan Ilmu Eksakta dengan 4 jurusan yaitu Jurusan Matematika, Biologi, Ilmu Kimia, dan Fisika.
  3. Sejak tahun 1982 Fakultas Keguruan Ilmu Eksakta menjadi Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FPMIPA). Tahun 1994 Jurusan Pendidikan Matematika terdiri atas Program Studi Pendidikan Matematika S1. Tahun 1999, Jurusan Pendidikan Matematika terdiri atas Program Studi Pendidikan Matematika S1 dan Program Studi Matematika S1.


Dengan terbitnya Keputusan Presiden No. 124 tahun 1999, tentang perubahan IKIP Semarang, maka IKIP Semarang berubah menjadi Universitas Negeri Semarang. Berdasarkan Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan No. 278/O/1999 tentang Organisasi dan Tata Kerja Universitas Negeri Semarang dan No. 225/O/2000 tentang Statuta Universitas Negeri Semarang, FPMIPA berubah menjadi FMIPA dan Jurusan Pendidikan Matematika berubah menjadi Jurusan Matematika yang terdiri atas Program Studi Pendidikan Matematika S1, Program Studi Matematika S1, dan Statistika Terapan dan Komputasi D3.

Peluang Kerja Lulusan Prodi Matematika S1:

  1. Lulusan Prodi Matematika dapat menjadi Trainer yaitu mampu menguasai konsep teoritis matematika dan mampu mengomunikasikannya, serta bekerja sama dan bertanggungjawab terhadap pekerjaan.
  2. Lulusan Prodi Pendidikan matematika dapat menjadi Asisten Peneliti
  3. yaitu merekonstruksi, memodifikasi, menganalisis/berpikir secara terstruktur, mengkaji keakuratan dan menginterpretasikan serta mengomunikasikan secara lisan maupun tulisan dengan tepat dan jelas terhadap permasalahan matematis dari suatu fenomena.
  4. Lulusan Prodi Matematika dapat menjadi Konsultan yang mampu memanfaatkan berbagai alternatif pemecahan masalah matematis yang telah tersedia secara mandiri atau kelompok untuk pengambilan keputusan yang tepat.
  5. Lulusan Prodi Matematika dapat menjadi Praktisi (Industri, Jasa, Pemerintah) yang mampu beradaptasi atau mengembangkan diri, baik dalam bidang matematika maupun bidang lainnya yang relevan.

Visi Program Studi

Menjadi Program Studi Matematika berwawasan konservasi dan bereputasi internasional

Misi Program Studi

  1. Menyelenggarakan pendidikan dan pengajaran bidang matematika yang berbasis keunggulan, martabat dan antisipatif dalam proses pembelajaran dan akurat dalam penerapan.
  2. Melaksanakan kegiatan penelitian dasar dan terapan di bidang matematika berbasis kelestarian lingkungan bersifat antisipatif dan akurat dalam hasil.
  3. Melakukan pengabdian di bidang matematika guna mensosialisasikan hasil riset yang bermakna bagi masyarakat luas.
  4. Melaksanakan kerja sama baik dengan lembaga dalam maupun luar negeri untuk mendukung pengembangan matematika.

Kompetensi Dasar Program Studi

Kompetensi Utama

  1. Menguasai secara cerdas dan tanggung jawab teori dasar dan konsep aplikasi dasar matematika murni (aljabar, geometri, dan analisis), statistika, dan komputasi dan mendalami salah satu bidang minatnya (meliputi sebagian besar dasar-dasar persamaan diferensial, struktur aljabar atau aljabar linear, metode numerik, analisis real dan kompleks, teori peluang dan statistika, matematika diskrit).
  2. Mampu dengan cerdas dan penuh tanggung jawab menerapkan konsep dan prinsip dasar matematika dalam pengembangan keilmuan, khususnya matematika.
  3. Memahami bukti yang ada secara kritis dan cerdas serta mampu memberikan bukti pernyataan matematika.
  4. Menguasai prinsip dasar, mampu melaksanakan, dan menyampaikan hasil-hasil penelitian (kajian) di bidang matematika, statistika atau komputasi yang akurat dalam bentuk laporan atau kertas kerja dengan jujur, santun, dan penuh tanggung jawab.
  5. Menguasai teknologi informasi dan komunikasi untuk mengikuti perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang peduli terhadap prinsip-prinsip konservasi.
  6. Mampu menyelesaikan permasalahan dengan cerdas di berbagai bidang dalam lingkup sederhana dengan memanfaatkan pendekatan secara matematik (mengamati, mengenali, merumuskan, melakukan pendekatan, dan interpretasi suatu model, dan simulasi) pada data yang tersedia secara layak dan sahih, dengan menghasilkan model pemecahan masalah yang sesuai dengan fenomena masalah.
  7. Bertanggung jawab pada bidang pekerjaan yang membutuhkan keahlian matematik, mempunyai integritas keilmuan, dan dapat bekerja dalam kelompok dengan santun.
  8. Mengevaluasi diri, mengelola pembelajaran diri sendiri, secara efektif dan bertanggung jawab mengkomunikasikan informasi dan ide dalam berbagai bentuk media kepada masyarakat yang sesuai dengan bidang matematika atau masyarakat umum.

Kompetensi Pendukung

  1. Mampu menggunakan secara cerdas konsep dan prinsip dasar matematika yang didukung oleh kemampuan di bidang teknologi informasi dan komunikasi dalam permasalahan praktis.
  2. Memiliki kemampuan untuk berwirausaha dengan jujur dan tangguh baik dalam bidang matematika maupun terapannya.
  3. Kompetensi Lain
  4. Mampu menggunakan bahasa Inggris dengan cerdas dan santun baik untuk membaca/memahami buku teks matematika maupun untuk komunikasi.
Sumber: DIKTI, KEMDIKBUD
ADVERTISEMENT

Komentar User

Berikan komentar untuk halaman Matematika S1 - Universitas Negeri Semarang

BERITA TERBARU

ITB Innovation Park Seharga 397 Milyar Untuk Kolaborasi Inovator dan Industri

Kamis, 3 November 2022 | 11:16 WIB

ITB Innovation Park seharga 397 milyar rupiah untuk kolaborasi antara inovator dan industri atau siapapun yang membutuhkan produk inovasi

...

ADVERTISEMENT

KOMENTAR TERAKHIR

Qurrotul A'yun di Gizi Klinik D4, Politeknik Negeri Jember
Senin, 4 November 2024 | 14:16 WIB
zaki di R.R. ALINE GRATIKA NUGRAHANI, Ilmu Hukum S1, Universitas Trisakti
Minggu, 3 November 2024 | 18:20 WIB
Melky Tande di PHILIPUS NETO PATI, Pendidikan Jasmani, Kesehatan & Rekreasi S1, IKIP Budi Utomo
Selasa, 22 Oktober 2024 | 20:26 WIB
ALEXANDER MEIKE NEYTE di Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Trinitas
Kamis, 17 Oktober 2024 | 12:28 WIB
Togu Sohuturon Hutagaol di Togu Sonuturon Hutagaol, Teologi S3, STT EKUMENE JAKARTA
Minggu, 13 Oktober 2024 | 12:09 WIB
IKDP di INTAN KOMALA DEWI PATWARI, Teknik Komputer S1, Universitas Hamzanwadi
Kamis, 10 Oktober 2024 | 19:26 WIB
KARYA AKBARI di STKIP PGRI Sukabumi
Rabu, 9 Oktober 2024 | 00:38 WIB
cita di IKA WAHYU WIDYAWATI, Pendidikan Seni Tari dan Musik S1, Universitas Negeri Malang
Selasa, 8 Oktober 2024 | 08:14 WIB
Sahril Buchori di SAHRIL BUCHORI, Bimbingan Dan Konseling S1, Universitas Negeri Makassar
Minggu, 6 Oktober 2024 | 15:17 WIB
FIDEL MIRO di FIDEL MIRO, Perencanaan Wilayah Dan Kota S1, Universitas Bung Hatta
Sabtu, 5 Oktober 2024 | 11:11 WIB
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT

BERITA PROGRAM STUDI