Program Studi
Matematika merupakan bidang ilmu pengetahuan yang sistematis serta penalaran yang ketat (rigorous) dan terstruktur. Bidang ilmu ini telah berkembang pesat, perkembangan tersebut berimplikasi terhadap keluasan cakupan keilmuan matematika dan selanjutnya pada pencabangan ilmu matematika.
Matematika memiliki dua cabang ilmu kepeminatan diantaranya matematika murni (aljabar dan geometri) dan matematika terapan (statistika dan aktuaria). Program Studi Matematika ITEBA lebih diarahkan ke cabang ilmu matematika terapan. Statistika merupakan ilmu yang sebenarnya diperlukan untuk seluruh sistem perusahaan, baik swasta maupun pemerintah. Dengan adanya statistika, sebuah perusahaan dapat mengetahui mana yang menjadi minat masyarakat dan dapat memfokuskan bisnisnya dan segala sumber dayanya untuk hal tersebut dengan tujuan meningkatkan performa perusahaan. Sedangkan, Aktuaris biasanya ditemukan di perusahaan asuransi dan investasi. Aktuaris adalah seorang ahli yang mengaplikasikan ilmu keuangan dengan statistika untuk menyelesaikan persoalan bisnis aktual. Sederhananya, seorang aktuaris harus mampu mengelola risiko keuangan yang mungkin terjadi di masa yang akan datang.
Menjadi Program Studi yang terkemuka di Asia Pasifik dalam bidang matematika dengan keutamaan bidang ilmu Statistika dan Matematika Keuangan & Aktuaria berbasis teknologi informasi, serta menjadi rujukan keilmuan pendidikan tinggi di Indonesia, dan berkontribusi dalam pembangunan bangsa.
null
ITB Innovation Park seharga 397 milyar rupiah untuk kolaborasi antara inovator dan industri atau siapapun yang membutuhkan produk inovasi
...
Jurusan atau program studi ini hanya bisa didapat di sebuah perguruan tinggi negeri.
[Baca Selengkapnya]Jurusan paling populer bisa dikatakan jurusan yang hampir selalu ada di seluruh perguruan tinggi.
[Baca Selengkapnya]Kualitas kampus bisa juga dilihat dari jumlah jurusan atau program studi S3 atau doktoral yang ada di kampus tersebut.
[Baca Selengkapnya]Program studi dan jurusan sebenarnya sama saja.
[Baca Selengkapnya]