Tentang Kimia S1 - Universitas Nusa Bangsa
PS Kimia merupakan salahsatu PS di Fakultas MIPAUNB yang telah menerapkan kurikulumberbasis KKNI dengan jumlah mata kuliah yang harus ditempuh minimal 149 SKSterdiri atas mata kuliah wajib adalah134 SKS dan mata kuliah pilihan sejumlah 15 SKS dengan bidang peminatan kimiaorganik, kimia anorganik, kimia analitik, biokimia dan kimia lingkungan. Profil lulusan PS Kimia dapat bekerja sebagaipeneliti, guru, analis dan wirausahawan di bidang kimia.
Visi Program Studi
Terbentuknya lembaga pendidikan tinggi unggulan bertaraf nasional dalam sepuluh tahun kedepan (2025) yang peduli pada kemajuan pendidikan dan penelitian di bidang kimia, serta pengabdian kepada masyarakat sehingga dapat mengembangkan sumber daya alam yang berwawasan lingkungan.
Misi Program Studi
1. Menyelenggarakan danmengembangkan pendidikan, penelitian dan pengabdian di bidang Kimia.
2. Menyelenggarakan dan mengembangkanpengelolaan program studi Kimia memenuhi prinsip-
prinsip good governance.
3. Menciptakan suasana dan budaya akademik yang kondusif, dinamis, dandemokratis di
lingkungan Program Studi Kimia.
4. Membangun dan mengembangkan jaringan kerja (networking) dalammenyelenggarakan
pendidikan, penelitian serta pemberdayaan masyarakat di bidangKimia.
Kompetensi Dasar Program Studi
Kompetensi Program Studi Kimia adalah menjadiprofesional dalam bidang pengajaran, penelitian kimia dan berjiwa enterpreuner.Untuk profil lulusan PS Kimia dapat menjadi peneliti bidang kimia, guru kimia, analis kimia, dan wirausahawan kimia.