Informatika merupakan program studi yang mempelajari transformasi fakta berlambang yaitu data maupun informasi pada mesin berbasis komputasi. Ranah belajar dari Informatika meliputi Kecerdasan Buatan (Artificial Intelligence), Sistem dan Jaringan Komputer (Computer System and Network), Keamanan (Security), Sistem Basis Data (Database Systems), Interaksi Manusia dan Komputer (Human Computer Interaction), Visi dan Grafika (Vision and Graphics), Analisis Numerik (Numerical Analysis), Programming Languages (Bahasa Pemrograman), Rekayasa Perangkat Lunak (Software Engineering), dan Teori Komputasi (Theory of Computing).
Meskipun mengetahui cara untuk membuat program adalah hal dasar untuk dipelajari di Informatika, ini hanyalah salah satu elemen pada bidang ini. Seorang informatika juga mendesain dan menganalisa algoritma untuk menyelesaikan program dan belajar mengenai performa suatu perangkat keras dan perangkat lunak komputer. Kasus yang dihadapi mulai dari hal abstrak seperti menentukan masalah apa yang bisa diselesaikan dengan komputer dan kompleksitas dari algoritma yang menyelesaikannya. Hingga hal yang terukur seperti mendesain aplikasi yang bekerja dengan baik pada suatu perangkat, yang mudah digunakan, dan mendukung keamanan yang baik
Menjadi program studi unggul di bidang Informatika yang inovatif dan kreatif dalam poros Kalimantan pada tahun 2025
Kompetensi Utama
1. Memahami dan menguasai prinsip dasar bidang Informatika.
2. Menguasai dasar konsep dan keahlian pemrograman komputer.
3. Mampu merancang dan mengimplementasikan sistem serta mengintegrasikan hardware dan software.
4. Mempunyai keahlian komunikasi interpersonal, teamwork serta manajerial.
5. Mampu mendayagunakan, mengevaluasi dan mengidentifikasi pengembangan sistem berbasiskan komputer.
6. Mempunyai keahlian tertentu di topik-topik lanjut komputing.
7. Mampu menunjukan sikap yang menghargai, melindungi dan meningkatkan etika professional.
8. Mempunyai keahlian meneliti sesuai dengan metodologi penelitian.
Kompetensi Pendukung
1. Kemampuan menuangkan pemikiran dalam lisan dan tulisan dengan baik.
2. Sikap technopreneur.
3. Kemampuan berbahasa asing baik lisan maupun tulisan. Kompetensi Lainnya Berintegritas tinggi, bermoral, serta berwawasan lingkungan dan bahari.
ITB Innovation Park seharga 397 milyar rupiah untuk kolaborasi antara inovator dan industri atau siapapun yang membutuhkan produk inovasi
...
Jurusan atau program studi ini hanya bisa didapat di sebuah perguruan tinggi negeri.
[Baca Selengkapnya]Jurusan paling populer bisa dikatakan jurusan yang hampir selalu ada di seluruh perguruan tinggi.
[Baca Selengkapnya]Kualitas kampus bisa juga dilihat dari jumlah jurusan atau program studi S3 atau doktoral yang ada di kampus tersebut.
[Baca Selengkapnya]Program studi dan jurusan sebenarnya sama saja.
[Baca Selengkapnya]