×
Not Logged In
ADVERTISEMENT
Nama Program Studi
Ilmu Komunikasi - S1
Perguruan Tinggi
Universitas Bakrie
logo Universitas Bakrie
Akreditasi Program Studi
Unggul
Riwayat Akreditasi
Program Studi
  1. Tanggal SK: 27 Februari 2024
    Kadaluarsa: 18 Maret 2025
    Akreditasi: Unggul
    Status: Aktif
  2. Tanggal SK: 18 Maret 2020
    Kadaluarsa: 18 Maret 2025
    Akreditasi: A
    Status: Tidak Aktif
  3. Tanggal SK: 25 Februari 2020
    Kadaluarsa: 25 Februari 2025
    Akreditasi: A
    Status: Tidak Aktif
  4. Tanggal SK: 28 Februari 2015
    Kadaluarsa: 28 Februari 2020
    Akreditasi: A
    Status: Tidak Aktif
Jenjang
S1
Status Program Studi
Aktif
Tanggal Akreditasi
27 Februari 2024
(27-02-2024)
Ketua Program Studi
-
Tanggal Berdiri
16 Juli 2009
(16-07-2009)
SK Penyelenggaraan
12292/D/T/K-III/2012
Tanggal SK
8 Juni 2012
(08-06-2012)
Alamat
Jl. HR. Rasuna Said Kav. C-22 Jakarta selatan
Kota/Kabupaten
Kota Jakarta Selatan
Prov. D.K.I. Jakarta
Indonesia
Kode Pos
12920
Website
https://www.bakrie.ac.id/en/prodi-ilmu-komunikasi
Telepon
Fax
021-5263191
Logo Perguruan Tinggi
logo Universitas Bakrie

Tentang Ilmu Komunikasi S1 - Universitas Bakrie

Perkembangan teknologi yang demikian pesat telah mengubah sistem sosial dan memengaruhi perilaku komunikasi kita di segala lini kehidupan. Jika sebelumnya kedekatan sosial selalu dikaitkan dengan berkumpul bersama secara fisik, maka saat ini makna sosial telah bergeser ke kehidupan virtual yang tak memerlukan kontak secara fisik. Begitu pula jika sebelumnya setiap hari raya kantor pos dibanjiri tumpukan kartu pos ucapan, saat ini kantor pos harus menghadapi kenyataan bahwa tumpukan kartu pos itu telah berubah menjadi 160-an karakter pesan pendek yang terkirim dalam hitungan detik. Iklan yang sebelumnya memerlukan space besar atau waktu tertentu untuk menikmatinya, kini cukup dengan space kecil QR Code bisa dipindai di mana saja, kapan saja. Hal yang sama juga terjadi di dunia komunikasi massa. Agenda setting berita yang dulu hanya bisa dibuat oleh pengelola media, maka saat ini khalayak pun bisa leluasa menggiring massa ke topik berita tertentu melalui kekuatan saluran-saluran citizen journalism yang tersebar bebas. Perubahan-perubahan inilah yang menjadi energi inspirasi Universitas Bakrie untuk menyelenggarakan Program Studi Ilmu Komunikasi yang selaras dengan pesatnya perkembangan teknologi dan menguatnya independensi individu dan masyarakat melalui pengembangan ilmu komunikasi berbasiskan technopreneurship. Atmosfir pendidikan dan kajian keilmuan dirancang secara khusus agar mahasiswa dan sivitas akademika selalu antisipatif terhadap perkembangan terbaru, sekaligus mampu menjawab tantangan dengan jiwa mandiri, kreatif dan inovatif yang merupakan jiwa wirausahawan. Kurikulum yang selalu terbarui, kedekatan dengan dunia industri komunikasi melalui kerjasama sinergis, penelitian-penelitian yang berkesinambungan untuk menginspirasi lahirnya teori-teori yang relevan dengan fenomena terkini sekaligus menjadi rujukan bagi dunia industri komunikasi adalah sebagian dari upaya yang dilakukan oleh Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Bakrie. Dengan demikian, diharapkan para lulusan tidak hanya mampu secara keilmuan dan profesional menjawab masalah-masalah berkaitan dengan dunia Komunikasi, tetapi juga mampu mengoptimalkan penggunaan teknologi dalam mengembangkan jiwa kewirausahaan mereka. Lebih dari sekadar mendapatkan gelar kesarjanaan akademik, para lulusan akan terinspirasi untuk menciptakan ide-ide baru serta memiliki semangat dan kompetensi untuk berkompetisi hingga ke panggung global. Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Bakrie memiliki tiga bidang konsentrasi, yakni Komunikasi Korporasi (Corporate Communication), Komunikasi Pemasaran (Marketing Communication) dan Komunikasi Media Massa (Mass Media Communication)

Visi Program Studi

Menjadi pusat pengembangan ilmu komunikasi berbasis technopreneurship yang sinergis dengan perkembangan dan kebutuhan industri komunikasi, mengedepankan inovasi dan value-oriented creativity, serta memiliki kemampuan untuk bersaing di arena kompetisi global

Misi Program Studi

* Melakukan penelitian secara berkelanjutan, baik secara mandiri dalam lingkungan akademis maupun bekerjasama dengan industri komunikasi yang relevan * Menerbitkan publikasi ilmiah secara berkala yang menyajikan hasil-hasil penelitian maupun pemikiran terbaru berkaitan dengan perkembangan fenomena komunikasi terkini * Menyelenggarakan pendidikan dengan kurikulum yang selalu diperbarui sesuai perkembangan dan kebutuhan industri komunikasi yang berorientasi pada peningkatan kompetensi dalam menghadapi kompetisi global * Melaksanakan pengabdian masyarakat serta pengembangan soft skills berbasis technopreneurship, baik secara mandiri maupun bekerjasama dengan lembaga industri komunikasi dan organisasi-organisasi profesi terkait * Mengaplikasikan pemanfaatan teknologi ramah lingkungan dalam seluruh aktivitas pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat serta ikut berkontribusi membudayakannya melalui kampanye komunikasi berkesinambungan

Kompetensi Dasar Program Studi

Komunikasi Korporasi (Corporate Communication): Kemampuanmengelola komunikasi korporasi secara terpadu, mulai dari pengelolaan hubunganmasyarakat yang strategis dengan memanfaatkan berbagai kanal media (online maupun offline), relasi investor, media, stake holders dan share holders,tatakelola perusahaan yang baik, komunikasi merek perusahaan dan kampanyekorporat, pengelolaan media internal dan corporateevent, pengelolaan CSR, serta penguasaan metodologi penelitian untukpengukuran dan evaluasi citra perusahaan. Juga memiliki soft skill kewirausahaan, kepemimpinan, berpikir kreatif daninovatif, social skill, presentationskill dan etika profesi.Peluang KerjaLulusan: Peluang Kewirausahaan Lulusan:Corporate Communication Manager PR Agency/ConsultantPublic Relation (Swasta/Pemerintah) Cyber PR Consultant/Agency CSR Manager CSRConsultantCustomer Service/CRM Manager In-HouseMedia AgencyEO Manager EventOrganizerCorporate Secretary ResearchAgency Researcher Trainer Komunikasi Pemasaran (Marketing Communication): Kemampuanmengelola komunikasi pemasaran produk, layanan, perusahaan, partai politik danpersonal secara terpadu maupun taktikal dengan memanfaatkan berbagai lini mediadan saluran. Kemampuan mengembangkan merek melalui strategi komunikasi yangkreatif, penggalian consumer insights,pembuatan iklan cetak, online danelektronik, serta penguasaan metode riset-riset komunikasi pemasaran terkini.Juga memiliki soft skillkewirausahaan, kepemimpinan, berpikir kreatif dan inovatif, social skill, presentation skill danetika profesi.Peluang KerjaLulusan: Peluang Kewirausahaan Lulusan:Marketing Communication Manager Brand ConsultantBrand Manager Advertising Agency Strategic Brand Planner Online MarketerCreative Director MarketingResearch AgencyArt Director EventOrganizer & Brand ActivationCopywriter ButikKreatifAccount Executive/Manager MediaSpecialist Agency Media/ Channel Planner OOH/OutdoorMedia AgencyMedia Buyer PhotographyHouseCustomer Service/CRM Manager FotograferLepasResearcher TrainerBrand Analyst Komunikasi Media Massa (Mass Media Communication):.Kemampuanmengelola komunikasi media massa, mulai dari membuat berita (jurnalistik) dan feature media cetak, online maupun elektronik, redaksional,produksi siaran televisi dan radio (broadcasting),kemampuan menulis kreatif, serta penguasaan metode riset dan kajian media. Jugamemiliki soft skill kewirausahaan,kepemimpinan, berpikir kreatif dan inovatif, social skill, presentation skill dan etika profesi.Peluang KerjaLulusan: Peluang Kewirausahaan Lulusan:Wartawan Cetak/Online PaidBloggerRedaktur Cetak/Online/Elektronik Penulis/ Jurnalis LepasReporter WebContent Writer Presenter Berita TV/RadioProduction House Pembawa Acara In-House Media Agency Produser Acara TV PhotographyHousePenyiar Radio FotograferLepas Programer Radio Masterof Ceremony (MC) LepasScriptwriter (TV/Radio) Media Analyst/ Consultant Researcher Trainer
Sumber: DIKTI, KEMDIKBUD
ADVERTISEMENT

Komentar User

Berikan komentar untuk halaman Ilmu Komunikasi S1 - Universitas Bakrie

BERITA TERBARU

ITB Innovation Park Seharga 397 Milyar Untuk Kolaborasi Inovator dan Industri

Kamis, 3 November 2022 | 11:16 WIB

ITB Innovation Park seharga 397 milyar rupiah untuk kolaborasi antara inovator dan industri atau siapapun yang membutuhkan produk inovasi

...

ADVERTISEMENT

KOMENTAR TERAKHIR

Rohaya di ROHAYA, Kebidanan D3, Poltekkes Kemenkes Palembang
Sabtu, 18 Januari 2025 | 13:52 WIB
Agus Pranamulia di AGUS PRANA MULIA, Manajemen S1, Universitas Nusa Bangsa
Minggu, 12 Januari 2025 | 15:01 WIB
Mawar A. di CINDY TIARA SARI, Farmasi S1, Universitas Sanata Dharma
Rabu, 8 Januari 2025 | 18:55 WIB
Dr. T. Ir. Nunuk H, MP. di NUNUK HELILUSIATININGSIH, Agroteknologi S1, Universitas Islam Kadiri
Senin, 6 Januari 2025 | 13:24 WIB
Ipong kompeksi di Ilmu Keperawatan S1, Universitas Abulyatama
Minggu, 29 Desember 2025 | 08:41 WIB
Delly D.E.Togodly di GERSON TOGODLY, Misiologi S1, Sekolah Tinggi Teologi Reformasi Wamena
Sabtu, 21 Desember 2024 | 16:49 WIB
MARTEN UMBU LAPU di MARTEN UMBU LAPU, Akuntansi S1, Universitas Wisnuwardhana
Jumat, 20 Desember 2024 | 22:39 WIB
Ipank di MOJA ASTRI MAISURI, Manajemen S1, Universitas Yarsi
Senin, 16 Desember 2024 | 15:09 WIB
PJL di NIKSON BELLA RESSI, Teknik Informatika S1, Universitas Karyadarma Kupang
Jumat, 13 Desember 2024 | 09:02 WIB
OPAN SETIAWAN di STKIP PGRI Sukabumi
Minggu, 8 Desember 2024 | 02:11 WIB
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT

BERITA PROGRAM STUDI