×
Not Logged In
ADVERTISEMENT
Nama Program Studi
Ilmu Hukum - S1
Perguruan Tinggi
Universitas Islam Bandung
logo Universitas Islam Bandung
Akreditasi Program Studi
Unggul
Riwayat Akreditasi
Program Studi
  1. Tanggal SK: 14 April 2021
    Kadaluarsa: 30 Agustus 2025
    Akreditasi: Unggul
    Status: Aktif
  2. Tanggal SK: 1 September 2020
    Kadaluarsa: 30 Agustus 2025
    Akreditasi: A
    Status: Tidak Aktif
  3. Tanggal SK: 29 Agustus 2015
    Kadaluarsa: 29 Agustus 2020
    Akreditasi: A
    Status: Tidak Aktif
  4. Tanggal SK: 3 Desember 2010
    Kadaluarsa: 3 Desember 2015
    Akreditasi: A
    Status: Tidak Aktif
Jenjang
S1
Status Program Studi
Aktif
Tanggal Akreditasi
14 April 2021
(14-04-2021)
Ketua Program Studi
-
Tanggal Berdiri
1 Januari 1971
(01-01-1971)
SK Penyelenggaraan
1089/D/T/K-IV/2009
Tanggal SK
23 Februari 2009
(23-02-2009)
Alamat
Kota/Kabupaten
Kec. Bandung Wetan
Kota Bandung
Prov. Jawa Barat
Kode Pos
40116
Website
www.fh.unisba.ac.id
Telepon
4203368-7405
Fax
(022) 4264066
Logo Perguruan Tinggi
logo Universitas Islam Bandung

Tentang Ilmu Hukum S1 - Universitas Islam Bandung

Fakultas Hukum berdiri tahun 1971. Pendirian Fakultas Hukum merupakan kelanjutan dari perubahan nama Perguruan Islam Tinggi ke Universitas Islam Bandung. Status kelembagaan Fakultas Hukum mengalami perkembangan sejak tahun 1973, sebagai berikut:

1. Tahun 1973 memperoleh Status Terdaftar Tingkat Sarjana Muda, berdasarkan SK Menteri P dan K No.67/PDT/B?1973.

2. Tahun 1981 memperoleh Status Terdaftar Tingkat Sarjana untuk empat jurusan, yaitu:

a. Jurusan Hukum Keperdataan;

b. Jurusan Hukum Pidana;

c. Jurusan Hukum Tata Negara;

d. Jurusan Hukum Internasional, berdasarkan SK Menteri P dan K No.01/0/1981.


3. Tahun 1984 kembali mendapat Status Terdaftar untuk empat jurusan di atas berdasarkan Surat Keputusan Menteri P dan K No.0637/0/1984.


4. Tahun 1986 berdasarkan Surat Keputusan Mendikbud No.0545/0/1986 memperoleh Status Diakui Program S1 untuk 3 (tiga) jurusan,

yaitu:

a. Jurusan Hukum Keperdataan;

b. Jurusan Hukum Pidana; dan

c. Jurusan Hukum Tata Negara.


5. Tahun 1994 bersamaan dengan penghapusan jurursan di lingkungan Fakultas Hukum dan Sekolah Tinggi Hukum, berdasarkan SK Dirjen

Dikti No.062/Dikti.Kep/1994, Fakultas Hukum Unisba memperoleh memperoleh Status Disamakan untuk Program Studi Ilmu Hukum. Pada saat ini Program Studi Ilmu Hukum membina Program Kekhususan (PK) Hukum Bisnis, PK Hukum Perdata, PK Hukum Pidana, PK Hukum Tata Negara dan PK Hukum Internasional.


6. Tahun 1996 berdasarkan kebijakan pemerintah, status perguruan tinggi mengalami perubahan, yaitu status terdaftar, diakui, dan disamakan berubah menjadi terakreditasi dan tidak terakreditasi. Sejalan dengan perubahan tersebut, Fakultas Hukum Universitas Islam Bandung dinyatakan Terakreditasi dengan nilai C berdasarkan SK. Mendikbud No.78/D/0/1997.


7. Tahun 1999 Fakultas Hukum Unisba mengajukan reakreditasi ke Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT). Hasilnya Fakultas Hukum Unisba dinyatakan Terakreditasi dengan nilai B berdasarkan SK. BAN-PT Depdiknas No. 007/BAN-PT/AK-IV/2000.


8. Tahun 2005 Fakultas Hukum Unisba mengajukan reakreditasi ke Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT). Hasilnya Fakultas Hukum Unisba dinyatakan Terakreditasi dengan nilai A berdasarkan SK. BAN-PT Depdiknas No. 07541/Ak-IX-S1-016/UIBIHK/IX/2015.


9. Tahun 2009 Fakultas Hukum Unisba mengajukan reakreditasi ke Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT). Hasilnya Fakultas Hukum Unisba dinyatakan Terakreditasi dengan nilai A berdasarkan SK. BAN-PT Depdiknas No. 029/BAN-PT/Ak-XIII/S1/XII/2010.


10. Tahun 2015 Fakultas Hukum Unisba mengajukan reakreditasi ke Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) dan Fakultas Hukum dinyatakan Terakreditasi dengan nilai A berdasarkan SK. BAN-PT No. 965/SK/BAN-PT/Akred/S/VIII/2015 dan masa berlakunya akan berakhir pada tanggal 29 Agustus 2020.


11. Tahun 2020 Fakultas Hukum Unisba mengajukan reakreditasi ke Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) dan Fakultas Hukum dinyatakan Terakreditasi dengan nilai A berdasarkan SK. BAN-PT No. 5053/SK/BAN-PT/Ak-PPJ/S/IX/2020 dan masa berlakunya akan berakhir pada tanggal 30 Agustus 2025.


Fakultas Hukum melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi, yaitu melaksanakan pengajaran, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. Pada tahun 1977 Fakultas Hukum membentuk Lembaga Bantuan dan Konsultasi Hukum sebagai salah satu bentuk pelaksanaan pengabdiaan kepada masyarakat. Pada perkembangannya, Lembaga Bantuan dan Konsultasi Hukum berada di bawah Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada masyarakat (LPPM) Universitas Islam Bandung (Unisba).

Visi Program Studi

Terwujudnya Program Studi Ilmu Hukum yang mandiri, maju, terkemuka, dan profesional berasaskan nilai-nilai Islam dan mampu menghadapi tantangan di Asia Tahun 2026.

Misi Program Studi

  1. Mendorong terwujudnya pendidikan hukum yang berasaskan nilai-nilai Islam dan mampu memberikan solusi terhadap permasalahan hukum pada tingkat Nasional dan Regional.
  2. Melaksanakan penelitian hukum yang berasaskan nilai-nilai Islam dan dapat dimanfaatkan untuk pengembangan ilmu hukum;
  3. Melaksanakan pengabdian kepada masyarakat yang berasaskan nilai-nilai Islam melalui pendayagunaan ilmu hukum dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Kompetensi Dasar Program Studi

Kompetensi Prodi dapat dilihat dari beberapa aspek, antara lain: Status Akreditasi Program Studi, Status Akreditasi Perguruan Tinggi (Unisba), dan Sumber Daya Manusia.

Tahun 1999 Fakultas Hukum Unisba mengajukan reakreditasi ke Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (Ban-PT). Hasilnya Fakultas Hukum Unisba dinyatakan Terakreditasi dengan nilai B berdasarkan SK. BAN-PT Depdiknas No.007/Ban-PT/AK-IV/2000.


Tahun 2005 Fakultas Hukum Unisba mengajukan reakreditasi ke Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (Ban-PT). Hasilnya Fakultas Hukum Unisba dinyatakan Terakreditasi dengan nilai A berdasarkan SK. Ban-PT depdiknas No. 07541/Ak-IX-S1-016/UIBIHK/IX/2005.


Tahun 2009 Fakultas Hukum Unisba mengajukan reakreditasi ke Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (Ban-PT). Hasilnya Fakultas Hukum Unisba dinyatakan Terakreditasi dengan nilai A berdasarkan SK. BAN-PT Depdiknas No. 029/BAN-PT/Ak-XIII/S1/XII/2010.


Pada Tahun 2015 Fakultas Hukum Unisba mengajukan reakreditasi ke Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) dan Fakultas Hukum dinyatakan Terakreditasi dengan nilai A berdasarkan SK. BAN-PT No. 965/SK/BAN-PT/Akred/S/VIII/2015 dan masa berlakunya akan berakhir pada tanggal 29 Agustus 2020.


Pada Tahun 2020 Fakultas Hukum Unisba mengajukan reakreditasi ke Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) dan Fakultas Hukum dinyatakan Terakreditasi dengan nilai A berdasarkan SK. BAN-PT No. 5053/SK/BAN-PT/Ak-PPJ/S/IX/2020 dan masa berlakunya akan berakhir pada tanggal 30 Agustus 2025.


Pada tahun 2015 Universitas Islam Bandung mengajukan Akreditasi Perguruan Tinggi (AIPT) ke BAN-PT, dan Universitas Islam Bandung dinyatakan terakreditasi dengan nilai B berdasarkan SK BAN-PT No. 225/SK/BAN-PT/Akred/PT/IV/2015 yang berlaku sampai dengan 10 April 2020.


Pada tahun 2017 Universitas Islam Bandung mengajukan Akreditasi Perguruan Tinggi (AIPT) ke BAN-PT, dan Universitas Islam Bandung dinyatakan terakreditasi dengan nilai A berdasarkan SK BAN-PT No. 2732/SK/BAN-PT/Akred/PT/VIII/2017 yang berlaku sampai dengan 15 Agusutus 2022.


Dosen yang mengajar di Program Studi Ilmu Hukum 100% merupakan Dosen Tetap Perguruan Tinggi, dengan Dosen Tetap yang ditugaskan di Program Studi Ilmu Hukum mencapai 94% dan 6% Dosen Tetap Perguruan Tinggi yang ditugaskan di Program Studi Ilmu Hukum yang tidak sesuai dengan kompetensinya.


Jabatan akademik Dosen Tetap Program Studi Ilmu Hukum dengan jumlah Guru Besar sebanyak 6 orang atau 14%, Lektor Kepala 18 orang atau 41%, Lektor 12 orang atau 27%, dan Asisten Ahli 8 orang atau 18%.

Sumber: DIKTI, KEMDIKBUD
ADVERTISEMENT

Komentar User

Berikan komentar untuk halaman Ilmu Hukum S1 - Universitas Islam Bandung

BERITA TERBARU

ITB Innovation Park Seharga 397 Milyar Untuk Kolaborasi Inovator dan Industri

Kamis, 3 November 2022 | 11:16 WIB

ITB Innovation Park seharga 397 milyar rupiah untuk kolaborasi antara inovator dan industri atau siapapun yang membutuhkan produk inovasi

...

ADVERTISEMENT

KOMENTAR TERAKHIR

MUHLAS di STKIP PGRI Sukabumi
Selasa, 19 November 2024 | 12:48 WIB
Randa di RANDA, Teknik Komputer D3, AMIK Yapenas Kendari
Sabtu, 16 November 2024 | 12:21 WIB
Randa di RANDA, Teknik Komputer D3, AMIK Yapenas Kendari
Sabtu, 16 November 2024 | 12:19 WIB
Misbahuddin Azzuhri di MISBAHUDDIN AZZUHRI, Manajemen S1, Universitas Brawijaya
Kamis, 14 November 2024 | 16:32 WIB
Sundusiyah di STKIP PGRI Sukabumi
Sabtu, 9 November 2024 | 17:40 WIB
Qurrotul A'yun di Gizi Klinik D4, Politeknik Negeri Jember
Senin, 4 November 2024 | 14:16 WIB
zaki di R.R. ALINE GRATIKA NUGRAHANI, Ilmu Hukum S1, Universitas Trisakti
Minggu, 3 November 2024 | 18:20 WIB
Melky Tande di PHILIPUS NETO PATI, Pendidikan Jasmani, Kesehatan & Rekreasi S1, IKIP Budi Utomo
Selasa, 22 Oktober 2024 | 20:26 WIB
ALEXANDER MEIKE NEYTE di Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Trinitas
Kamis, 17 Oktober 2024 | 12:28 WIB
Togu Sohuturon Hutagaol di Togu Sonuturon Hutagaol, Teologi S3, STT EKUMENE JAKARTA
Minggu, 13 Oktober 2024 | 12:09 WIB
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT

BERITA PROGRAM STUDI