Tentang Gizi S1 - Universitas Sriwijaya
Program Studi Gizi Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Sriwijaya merupakan satu-satunya program studi S1 Gizi di wilayah Sumatera Selatan. Programstudi ini berdiri sejak tahun 2016 berdasarkan Keputusan Menristek Dikti Nomor409/KPT/I/2016 Tanggal 04 Bulan September Tahun 2016, dan menerima mahasiswasejak Tahun Akademik 2017/2018. Masa studi yang harus ditempuh mahasiswa selama4 tahun untuk menghasilkan lulusan dengan gelar S.Gz. Sejak didirikan, programstudi ini menerima banyak peminat dari beberapa wilayah di Sumatera maupunJawa.
Visi Program Studi
MenjadiInstitusi Pendidikan Ilmu Gizi yang unggul di Indonesia yang berbasis riset dandapat bersaing secara Global.
Misi Program Studi
1. Menyelenggarakan pendidikan dan pengajaran melalui prosesbelajar mengajar yang efisien dan efektif dengan mendayagunakan sumber dayamanusia dan sarana belajar seoptimal mungkin.
2. Melakukanpenelitian dalam bidang gizi yang dapat menyelesaikan masalah gizi di tingkatnasional, regional dan internasional.
3. Memberikanlayanan dalam bentuk pengabdian masyarakat, pelatihan, seminar dan kerjasamadalam pengembangan pelayanan gizi dengan institusi lainnya.
4. Melakukanpengembangan jejaring ditingkat nasional, regional dan internasional dalam bidangpendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.
Kompetensi Dasar Program Studi
Kompetensi minimalyang dimiliki mahasiswa adalah sebagai berikut:
1. Sikap
a. Bertakwa kepada TuhanYang Maha Esa dan mampu
menunjukkan sikap religius
b. Menjunjung tinggi nilaikemanusiaan dalam menjalankan tugas berdasarkan agama, moral, dan etika
c. Berkontribusi dalampeningkatan mutu kehidupan bermasyarakat, berbangsa, bernegara, dan kemajuan peradaban berdasarkan Pancasila
d. Berperan sebagai warganegara yang bangga dan cinta tanah air, memiliki nasionalisme serta rasa tanggungjawabpada negara dan bangsa
e. Menghargaikeanekaragaman budaya, pandangan, agama, dan kepercayaan, serta pendapat atau temuan orisinal oranglain
f. Bekerja sama danmemiliki kepekaan sosial serta kepedulian terhadap masyarakat dan lingkungan
g. Taat hukum dan disiplindalam kehidupan bermasyarakat dan bernegara
h. Menginternalisasinilai, norma, dan etika akademik
i. Menunjukkan sikapbertanggungjawab atas pekerjaan di bidang kesehatan lingkungan secara mandiri
j. Menginternalisasisemangat kemandirian, kejuangan, dan kewirausahaan
2. Pengetahuan
a. Menguasaikonsep dan teknik analisis masalah gizi
b. Menguasaikonsep kebijakan dan perencanaan program gizi
c. Menguasaikonsep dan teknik komunikasi efektif dalam memperbaiki kualitas gizi
d. Memahamikonsep budaya yang mempengaruhi gizi
e. Menguasaikonsep pemberdayaan masyarakat dalam upaya peningkatan gizi
f. Menguasaikonsep dan prinsip ilmu gizi
g. Mengusaikonsep perencanaan keuangan dan konsep manajemen terkait program gizi
h. Menguasaikonsep kepemimpinan dan berfikir sistem dalam membuat kebijakan gizi
3. Keterampilan
a. Mampumenerapkan konsep ilmu gizi untuk meningkatkan status kesehatan masyarakat
b. Mampumelakukan kajian dan analisis situasi masalah gizi
c. Mampumelakukan kajian terhadap budaya setempat (kearifan lokal)
d. Mampuberkomunikasi secara efektif
e. Mampumelaksanakan pemberdayaan masyarakat
f. Memilikikemampuan kepemimpinan dan berfikir sistem
g. Mampumengembangkan kebijakan dan perencanaan program gizi
h. Mampu dalammerencanakan keuangan dan terampil dalam bidang manajemen gizi