Program Studi
Program Studi Fisika merupakan salah satu program studi yang merupakan bagian dari Fakultas MIPA dan Kesehatan Universitas Muhammadiyah. Berdiri sejak tahuh 2008 seiring berdirinya Universitas Muhammadiyah Riau.
Program Studi Fisika telah berakreditasi BAN-PT dengan SK No.014/BAN-PT/Ak-XIV/S1/VII/2011 dan telah menerapkan Kurikulum berbasis KKNI dengan masa studi selama 4 tahun.
Sarjana Fisika Memiliki Profil Lulusan yaitu; Research and Development, Environment Control, Metrologi dan Entrepreneur.
Menjadikan Universitas Muhammadiyah Riau sebagai lembaga pendidikan tinggi yang bermarwah dan bermartabat dalam menghasilkan sumber daya manusia yang menguasai IPTEKS dengan landasan IMTAQ tahun 2030.
A. Research and Development
Lulusan Fisika mampu melakukan penelitian dan pengembangan untuk kepentingan komersial dalam hal riset ilmiah murni dan pengembangan aplikatif dibidang teknologi yang berorientasi pada instrumentasi industri, instrumentasi lingkungan, serat optik dan rancang bangun sistem.
B. Environment Control
Lulusan Fisika mampu dalam pengambilan sampel dan penggunaan alatnya serta memprediksi kondisi lingkungan ke depan dengan pendekatan pemodelan.
C. Metrologi
Lulusan Fisika mampu melakukan pengukuran, kalibrasi dan akurasi di bidang industri, ilmu pengetahuan dan teknologi.
D. Enterpreneur
Mampu menciptakan lapangan kerja secara mandiri terkait barang dan/atau jasa yang berhubungan dengan bidang Fisika.
Profil Umum Lulusan UMRI
ITB Innovation Park seharga 397 milyar rupiah untuk kolaborasi antara inovator dan industri atau siapapun yang membutuhkan produk inovasi
...
Jurusan atau program studi ini hanya bisa didapat di sebuah perguruan tinggi negeri.
[Baca Selengkapnya]Jurusan paling populer bisa dikatakan jurusan yang hampir selalu ada di seluruh perguruan tinggi.
[Baca Selengkapnya]Kualitas kampus bisa juga dilihat dari jumlah jurusan atau program studi S3 atau doktoral yang ada di kampus tersebut.
[Baca Selengkapnya]Program studi dan jurusan sebenarnya sama saja.
[Baca Selengkapnya]