Prodi BK USD menjadi salah satu dari tiga universitas swasta di Indonesia yang dipercaya oleh pemerintah untuk mengadakan Program Profesi Guru BK/Konselor (PPGBK/K). Selalu mengembangkan keilmuan BK seperti konseling lintas budaya, konseling kreatif, cybercounseling dan spirituality counseling ke dalma kurikulum. Suasana pembelajaran mengedepankan cara-cara dialogis, demokratis, reflektif, penuh penghargaan terhadap individu dan nilai-nilai humanis. Metode pembelajaran berfokus pada experimental learning melalui dinamika kelompok, proses kelompok, refleksi, diskusi, seminar, praktikum, studi kasus. Pendampingan akademik dan perkembangan pribadi mahasiswa dilakukan secara intensif melalui berbagai kegiatan terencana. Laboratorium BK berfasilitas lengkap untuk praktek mahasiswa dilengkapi dengan berbagai media audio visual, ruang simulasi konseling dan perangkat tes psikologis dan inventori.
Program Studi Bimbingan dan Konseling (Prodi BK), FKIP, USD bergerak dinamis dan maju , menuju suatu visi, yaitu jelang tahun 2020 menjadi salah satu program studi rujukan yang unggul dalam
mengembangkan ilmu bimbingan dan konseling, dan menghasilkan sarjana pendidikan bimbingan dan
konseling yang professional dan berkarakter tangguh dalam upaya mewujudkan pendidikan yang
lebih bermartabat.
a. Mengembangkan kegiatan pendidikan akademik dan professional, yang bermartabat, efektif, dan
efisien yang menghasilkan tenaga ahli bimbingan dan konseling yang handal dengan berpedoman pada tridarma perguruan tinggi.
b. Melaksanakan penelitian yang relevan dalam koridor pengembangan ilmu dan praksis bimbingan
dan konseling di latar pendidikan formal dan non formal.
c. Meningkatkan kegiatan pengabdian pada masyarakat di bidang bimbingan dan konseling, dan
perluasan kerjasama dengan berbagai pihak.
d. Mengembangakan model-model pelayanan bimbingan dan konseling inovatif melalui riset kolaboratif dengan praktisi/konselor professional sesuai dengan kebutuhan stakeholder
e. Mengembangkan soft skills mahasiswa dalam bingkai wawasan budaya dan global yang
berorientasi pada pembentukan lulusan yang professional, arif-adabtif, kompotitif, dan berkarakter tangguh.
f. Meningkatkan suasana pelayanan edukasi yang saling menumbuhkan dan menyenangkan untuk
membangun budaya belajar kondusif yang berlandaskan nilai-nilai kemanusiaan demi
pengembangan kualitas program studi dan sivitas akademika.
1. Guru Bimbingan dan Konseling Profesional/Konselor TK, SD, SMP, SMA . Trainer Motivator di bidang Pelatihan Pengembangan Kepribadian anak-remaja dan SDM di latar perusahaan . Tenaga Pengembangan SDM di dunia industri (bidang Personalia, HRD, HF Officer, Development Organization . Guru jenjang PAUD dan TK
ITB Innovation Park seharga 397 milyar rupiah untuk kolaborasi antara inovator dan industri atau siapapun yang membutuhkan produk inovasi
...
Jurusan atau program studi ini hanya bisa didapat di sebuah perguruan tinggi negeri.
[Baca Selengkapnya]Jurusan paling populer bisa dikatakan jurusan yang hampir selalu ada di seluruh perguruan tinggi.
[Baca Selengkapnya]Kualitas kampus bisa juga dilihat dari jumlah jurusan atau program studi S3 atau doktoral yang ada di kampus tersebut.
[Baca Selengkapnya]Program studi dan jurusan sebenarnya sama saja.
[Baca Selengkapnya]