Program Studi Arsitektur Universitas Agung Podomoro bertujuan menghasilkan Sarjana Arsitektur yang berjiwa wirausaha; menguasai ilmu arsitektur, memiliki keterampilan merancang bangunan yang ramah lingkungan, mampu berpikir dan bekerja lintas disiplin dan memiliki sikap profesional yang dibutuhkan dalam industri konstruksi. Lulusan memiliki standar kompetensi atas pengetahuan, keterampilan merancang dan sikap yang dibutuhkan untuk terjun langsung di industri jasa konstruski.
Pada tahun 2020 Program Studi Arsitektur Universitas Agung Podomoro akan menjadi Program Studi Unggulan dalam menciptakan lingkungan binaan yang berkualitas melalui sistem pendidikan terintegrasi teori dan praktek profesi dan industri, berwawasan global dan menghasilkan lulusan yang berjiwa wirausaha
Lulusan Prodi Arsitektur, Universitas Agung Podomoro adalah Sarjana Arsitektur, S.Ars yang memiliki kompetensi materi utama, pendukung dan umum sebagai berikut:
Kelompok kompetensi
A Perancangan (Kemampuan berkarya)
B Penguasaan Ilmu dan Ketrampilan
B.1 Penguasaan Ilmu
B.1.1 Budaya dan studi artisitik
B.1.2 Ilmu sosial
B.1.3 Studi lingkungan hidup
B.1.4 Studi teknis
B.1.5 Studi perancangan
B.1.6 Studi profesional
B.2 Penguasaan Ketrampilan
C Sikap dan Prilaku berkarya
D Landasan Kepribadian
E Pemahaman kaidah Berkehidupan dalam masyarakat
Profil Lulusan:
Sarjana Arsitektur berjiwa wirausaha yang menguasai ilmu arsitektur, memiliki kemapuan merancang lingkungan binaan yang berkualitas, mampu berpikir kritis, kreatif dan inovatif secara lintas disiplin, profesional dan bertanggung jawab. Lulusannya memiliki standar kompetensi atas pengetahuan, ketrampilan merancang, dan manajerial, serta memiliki sikap dan tanggung jawab yang disyaratkan oleh Assosiasi Profesi dan industry terkait.
Lulusannya bekerja di bidang-bidang yang berhubungan dengan rancang, bangun dan tata kelola lingkungan binaan, terutama bangunan gedung dan lingkungannya, sebagai:
ITB Innovation Park seharga 397 milyar rupiah untuk kolaborasi antara inovator dan industri atau siapapun yang membutuhkan produk inovasi
...
Jurusan atau program studi ini hanya bisa didapat di sebuah perguruan tinggi negeri.
[Baca Selengkapnya]Jurusan paling populer bisa dikatakan jurusan yang hampir selalu ada di seluruh perguruan tinggi.
[Baca Selengkapnya]Kualitas kampus bisa juga dilihat dari jumlah jurusan atau program studi S3 atau doktoral yang ada di kampus tersebut.
[Baca Selengkapnya]Program studi dan jurusan sebenarnya sama saja.
[Baca Selengkapnya]