Tentang Akuntansi S1 - Universitas Pendidikan Indonesia
Program Studi Akuntansi berdiri pada Tanggal 15 Bulan Mei Tahun 2002 dengan Surat Keputusan dari Direktur Jendral Pendidikan Tinggi Departemen Pendidikan Nasional Nomor 934/D/T/2002.
Program studi akuntansi didirikan pada tanggal 30 April 2001 melalui SK. Direktur Jendral Pendidikan Tinggi No. 108/DIKTI/Kep/2001. Selanjutnya, pada tanggal 22 Oktober 2002 dilakukan pengangkatan Ketua Program Studi Akuntansi melalui SK. Rektor Universitas Pendidikan Indonesia No. 2552/K04/KP.00.01/2002 j.o SK Dekan Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial No. 2045/J33.2/KL.01.10/2002. Dengan SK tersebut maka Program Studi Akuntansi pertama kalinya diketuai oleh Bapak H. M. Harlasgunawan Ap., Drs., M.Pd, dengan dibantu oleh seorang sekretaris program yaitu Bapak Arim, SE, M.Si, Ak
Peringkat akreditasi Program Studi Akuntansi saat ini adalah B dengan SK BAN PT Nomor 035/BAN-PT/AK XIV/S1/XI/2011 yang berlaku dari November 2011 sampai dengan 4 November 2016.
Kajian utama Akuntansi mencakup proses pengelolaan keuangan organisasi, baik di sektor pemerintahan, bisnis, maupun syariah, mulai dari kegiatan perencanaan keuangan (budgeting) sampai dengan pengendalian, pelaporan dan analisis laporan keuangan sebagai bahan pengambilan keputusan di pihak manajemen didukung dengan teknologi informasi dan komunikasi.
Profil lulusan Akuntansi adalah Sarjana Ekonomi-Akuntansi yang kompeten dalam bidang akuntansi baik sektor pemerintahan, bisnis maupun syariah. Kompetensi lulusan bukan saja sebagai pelaksana pembukuan, melainkan juga dapat berperan sebagai konsultan dan pemeriksa keuangan.
Program Studi Akuntansi telah bermitra dengan sejumlah lembaga pemerintahan dan swasta dalam tridarma perguruan tinggi, terutama dalam proses pembelajaran praktik di lapangan bidang akuntansi selama waktu yang telah ditentukan. Kerjasama dengan mitra juga dilakukan untuk memberikan izin kepada mahasiswa dalam proses penelitian untuk penulisan tugas akhir Skripsi, dan penyerapan lulusan sesuai dengan peluang yang ada.