Program Studi Pendidikan Profesi Insinyur Fakultas Teknik Universitas Sumatera Utara (PSPPI FT USU) didirikan tahun 2017 dengan Surat Keputusan Rektor Universitas Sumatera Utara Nomor 220/UN5.1.R/SK/PRS/2017 tentang Izin Penyelenggaraan Program Studi Pendidikan Profesi Insinyur pada Fakultas Teknik Universitas Sumatera Utara. Mulai menerima mahasiswa baru pada semester B tahun ajaran 2017/2018. Saat ini PSPPI telah diakreditasi dengan peringkat akreditasi B.
Program Studi Pendidikan Profesi Insinyur (PSPPI) USU dipimpin oleh seorang Ketua Program Studi dan dibantu oleh seorang sekretaris. PSPPI memiliki dosen tetap sebanyak 7 (tujuh) orang yang semuanya telah memiliki sertifikat insinyur professional, 2 (dua) orang telah bersertifikat Insinyur Profesional Utama (IPU) dan 5 (lima) lainnya bersertifikat Insinyur Profesional Muda (IPM) serta satu dosen bersertifikat AER yang diperbantukan pada PSPPI. Di samping itu juga melibatkan praktisi sebagai supervisor atau dosen pembimbing magang praktik keinsinyuran.
PSPPI menyelenggarakan 2 moda pemebelajaran yaitu moda pembelajaran regular dan moda pembelajaran Rekoginisi Pembelajaran Lampau (RPL).
Kurikulum yang dijalankan adalah Kurikulum PSPPI yang dirumuskan melalui Forum Komunikasi PSPPI yang mengacu kepada Standar Nasional DIKTI (SN-DIKTI) dan sesuai dengan Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia (KKNI). Kurikulum dirancang sesuai dengan visi, misi, tujuan, dan sasaran yang hendak dicapai. Kurikulum terdiri atas 24 sks dengan rincian maksimum 30% merupakan perkuliahan tatap muka di kelas dengan dosen pembimbing dan minimum 70% merupakan kegiatan lapangan atau tempat kerja dengan pembimbing magang (supervisor industri). Rencana Pembelajaran Semester (RPS) dari setiap mata kuliah telah disusun oleh tim dosen.
Dalam rangka penjaminan mutu proses dan luaran program studi baik yang bersifat akademik maupun non akademik, PSPPI telah memiliki Tim Gugus Kendali Mutu (GKM) yang ditetapkan dengan Surat Keputusan Rektor.
Visi :
Menjadi Program Studi Keinsinyuran yang Unggul dan Berdaya Saing Global dalam Kualitas Keilmuan dan Kemahiran Profesi Insinyur.
Menyiapkan lulusan dengan identitas keinsinyuran yang berkarakter, berpengetahuan, berkemahiran, bermartabat dan berkualitas sehingga mampu bersaing ditingkat nasional maupun internasional serta Menjadikan kampus USU sebagai pusat program profesi keinsinyuran.
Pendidikan Profesi Insinyur yang mampu membentuk kompetensi keinsinyuran. Dengan selesainya Pendidikan Profesi Insinyur maka lulusan diberi hak dan tanggung jawab untuk bekerja di bidang rekayasa secara professional dan mandiri di seluruh bagian Negara Republik Indonesia dengan gelar insinyur.
ITB Innovation Park seharga 397 milyar rupiah untuk kolaborasi antara inovator dan industri atau siapapun yang membutuhkan produk inovasi
...
Jurusan atau program studi ini hanya bisa didapat di sebuah perguruan tinggi negeri.
[Baca Selengkapnya]Jurusan paling populer bisa dikatakan jurusan yang hampir selalu ada di seluruh perguruan tinggi.
[Baca Selengkapnya]Kualitas kampus bisa juga dilihat dari jumlah jurusan atau program studi S3 atau doktoral yang ada di kampus tersebut.
[Baca Selengkapnya]Program studi dan jurusan sebenarnya sama saja.
[Baca Selengkapnya]