Tentang Ners Profesi - Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Majapahit
Program Pendidikan Ners di Stikes Majapahit dibuka berangkat darituntutan masyarakat terhadap peningkatan pelayanan kesehatan yang bermutu danprofesional. Pelayanan keperawatan sebagaisalah satu sub sistem pelayanan kesehatan berupaya meningkatkan pelayanannyadengan salah satu cara meningkatkan sumber daya manusia melalui peningkatan kualitas pendidikan kesehatan,khususnya keperawatan yang sesuai dengan Standar Nasional Pendidikan Tinggi.Program Pendidikan Ners di Stikes Majapahit menyelenggarakandua tahap pendidikan Keperawatan yang masih merupakan satu rangkaian, yaitutahap akademik yang ditempuh dalam waktu 4 tahun, dan program profesi yangditempuh dalam waktu 1 tahun. ProgramPendidikan Ners di Stikes Majapahit mendapatkan ijin penyelenggaraan dariKementerian Pendidikan Nasional yang tertuang dalam Surat Keputusan MenteriPendidikan Nasional Nomor 09/D/O/2004 untuk program studi S1 Ilmu Keperawatan.Sedangkan untuk ijin penyelenggaraan program studi Ners tertuang dalam SuratKeputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 540/E/O/2014.ProgramPendidikan Ners di Stikes Majapahit memiliki unggulan atau ciri khas di bidangKeperawatan Gawat Darurat. Hal ini didasarkan pada tinjauan kondisi dan aspeksosial ekonomi Kabupaten Mojokerto yang memiliki banyak lokasi industri. Selainitu juga didasarkan pada tinjauan letak geografis Kabupaten Mojokerto yangterletak di kaki gunung dan dilewati oleh beberapa sungai besar yang berpotensimenimbulkan bencana. Berangkat dari hal tersebut,Program Pendidikan Ners di Stikes Majapahit memiliki keinginan untuk berperanaktif dalam melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi di bidang KeperawatanGawat Darurat, sehingga dapat meningkatkan kesiapsiagaan seluruh aspekmasyarakat dan pemangku kepentingan dalam mencegah dan menghadapi kondisibencana.
Visi Program Studi
Menjadi Program Studi Pendidikan Ners yangberkualitas dan unggul dalam bidang ilmu pengetahuan dan teknologi sertaketerampilan ilmu keperawatan yang menghasilkan lulusan Ners profesional padatahun 2020. Misi Program Studi
1. Menyelenggarakanpendidikan keperawatan secara profesional untuk menghasilkan lulusan yang :
a. Beriman, bertakwa,berahlak mulia serta memiliki etika dan kepribadian yang tangguh.
b. Memilikikemampuan profesional keperawatan (intelektual, teknikal dan interpersonal).
c. Mampumenyelesaikan masalah kesehatan/keperawatan baik terhadap individu, keluarga,kelompok dan masyarakat melalui pendekatan proses keperawatan.
d. Mampu bersaing secararegional, nasional,maupun internasional.
e. Mampumengikuti perkembangan IPTEK dan menerapkan teknologi tepat guna.
2. Menyelenggarakanpenelitian keperawatan dengan menghasilkan produk penelitian :
a. Sesuaiilmu dan perkembangan teknologi keperawatan di tingkat regional, nasionalmaupun internasional.
b. Meliputi: penelitian dasar dan terapan yang dapat diaplikasikan pada pelayanankesehatan maupun keperawatan.
c. Unggulanyang berkualitas baik di tingkat regional, nasional maupun internasional.
3. MenyelenggarakanPengabdian Masyarakat dengan menghasilkan :
a. Pemberdayaanmasyarakat dalam menghadapi masalah kesehatan/keperawatan dengan penekanan padaupaya preventif dan promotif tanpa mengesampingkan kuratif dan rehabilitatif.
b. Pelayanankonsultatif tentang masalah kesehatan/keperawatan kepada masyarakat.
c. Pelayanankesehatan/keperawatan kepada keluarga, kelompok dan masyarakat.
Kompetensi Dasar Program Studi
1. Melakukan komunikasi secara efektif
2. Melaksanakan pendidikan kesehatan
3. Mampu menerapkan aspek etik dan legaldalam praktek keperawatan
4. Mampu melaksanakan asuhan keperawatanprofessional di tatanan klinik dan komunitas
5. Mampu mengaplikasikan kepemimpinan danmanajemen keperawatan
6. Mampu menjalin hubungan interpersonal
7. Mampu melakukan penelitian sebagaipeneliti pemula.
8. Mampu mengembangkanprofesionalisme secara terus menerus atau belajar sepanjang hayat.