Program studi D4 Teknik Robotika berdiri pada tahun 2017. Jumlah mahasiswa aktif Prodi D4 Teknik Robotika, sampai dengan semester ganjil 2021/2022 tercatat sebanyak 220 mahasiswa. Prodi ini berfokus untuk mencetak lulusan yang bisa merancang dan maintenance suatu robot. Robot yang sudah dikembangkan di prodi D4 Teknik Robotika ini diantaranya adalah pada bidang industri, kesehatan, entertainment, kontes dan juga di bidang pendidikan berupa trainer kit robot. Mahasiswa Prodi D4 Teknik Robotika ini aktif mengikuti perlombaan robot setiap tahunnya dan berhasil menjuarai berbagai divisi lomba robot mulai tingkat regional, nasional dan bahkan internasional. Salah satu prestasinya adalah menjadi juara 3 dunia pada kontes robot robocup yang diselenggarakan di Montreal Canada pada tahun 2018.
Mampu menerapkan pengetahuan, teknik, keterampilan dan peralatan modern matematika, sains, teknik, dan teknologi untuk memecahkan masalah teknik secara luas sesuai dengan disiplin ilmu robotika;
Mampu merancang sistem, komponen, atau proses yang memenuhi kebutuhan khusus untuk menyelesaikan masalah teknik secara luas sesuai dengan disiplin ilmu robotika;
Mampu menerapkan komunikasi tertulis, lisan, dan grafis dalam lingkungan teknis dan non-teknis secara luas serta mampu mengidentifikasi dan menggunakan literatur teknis yang sesuai;
Mampu melakukan tes standar, pengukuran, eksperimen, menganalisis dan menafsirkan hasil untuk meningkatkan proses; dan;
Mampu berfungsi secara efektif sebagai anggota atau sebagai pemimpin tim teknis.
ITB Innovation Park seharga 397 milyar rupiah untuk kolaborasi antara inovator dan industri atau siapapun yang membutuhkan produk inovasi
...
Jurusan atau program studi ini hanya bisa didapat di sebuah perguruan tinggi negeri.
[Baca Selengkapnya]Jurusan paling populer bisa dikatakan jurusan yang hampir selalu ada di seluruh perguruan tinggi.
[Baca Selengkapnya]Kualitas kampus bisa juga dilihat dari jumlah jurusan atau program studi S3 atau doktoral yang ada di kampus tersebut.
[Baca Selengkapnya]Program studi dan jurusan sebenarnya sama saja.
[Baca Selengkapnya]