Program Studi Teknik Kimia Polimer merupakan program studi yang pada awal pendiriannya bernama Program Studi Teknologi Kimia Industri berdasarkan Keputusan Bersama Menteri Perindustrian dan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 273/M/SK/VI/1981 tanggal 6 Juni 1981 tentang Sekolah Tinggi Manajemen Industri.Pada tahun 2015, terjadi perubahan nama Sekolah Tinggi Manajemen Industri (STMI) menjadi Politeknik STMI Jakarta berdasarkan persetujuan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan melalui Keputusan Nomor 499/E/0/2014, persetujuan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi melalui Surat kepada Menteri Perindustrian Nomor B/5782/M.PAN-RB/12/2014 perihal Penataan Organisasi dan Tata Kerja Satuan Pendidikan Tinggi Vokasi di Lingkungan Kementerian Perindustrian, tanggal 30 Desember 2014, dan Peraturan Menteri Perindustrian RI No: 01/M-IND/PER/1/2015 tentang Organisasi dan Tata Kerja Politeknik STMI Jakarta, tanggal 5 Januari 2015.Berdasarkan Peraturan Menteri Perindustrian tersebut diatas, maka Program Studi Teknologi Kimia Industri berubah menjadi Program Studi Teknik Kimia Polimer. Program Studi ini merupakan program studi yang signifikan untuk mendukung pemenuhan kebutuhan SDM industri otomotif khususnya bidang polimer, sehingga pada tahun 2015/2016 dilakukan pengembangan kurikulum untuk Program Studi Teknik Kimia Polimer. Kurikulum Program Studi Teknik Kimia Polimer dikembangkan berdasarkan kebutuhan industri sehingga diharapkan lulusan Program Studi Teknik Kimia Polimer mempunyai kompetensi di bidang polimer.
Menjadi program studi teknik kimia polimer yang unggul dan maju untuk pemenuhan tenaga kerja industri yang kompeten dan profesional di bidang polimer pada tahun 2035.
Kompetensi Utama
Kompetensi Pendukung
Kompetensi Lainnya
ITB Innovation Park seharga 397 milyar rupiah untuk kolaborasi antara inovator dan industri atau siapapun yang membutuhkan produk inovasi
...
Jurusan atau program studi ini hanya bisa didapat di sebuah perguruan tinggi negeri.
[Baca Selengkapnya]Jurusan paling populer bisa dikatakan jurusan yang hampir selalu ada di seluruh perguruan tinggi.
[Baca Selengkapnya]Kualitas kampus bisa juga dilihat dari jumlah jurusan atau program studi S3 atau doktoral yang ada di kampus tersebut.
[Baca Selengkapnya]Program studi dan jurusan sebenarnya sama saja.
[Baca Selengkapnya]