×
Not Logged In

Program Studi Pengolahan Dan Penyimpanan Hasil Perikanan - D4

Lihat Data Dosen

ADVERTISEMENT
Nama Program Studi
Pengolahan Dan Penyimpanan Hasil Perikanan - D4
Perguruan Tinggi
Politeknik Negeri Nusa Utara
-
Akreditasi Program Studi
Baik
Riwayat Akreditasi
Program Studi
  1. Tanggal SK: 9 September 2024
    Kadaluarsa: 9 September 2029
    Akreditasi: Baik
    Status: Aktif
  2. Tanggal SK: 20 September 2022
    Kadaluarsa: 31 Agustus 2024
    Akreditasi: B
    Status: Tidak Aktif
Jenjang
D4
Status Program Studi
Aktif
Tanggal Akreditasi
9 September 2024
(09-09-2024)
Ketua Program Studi
-
Tanggal Berdiri
11 Maret 2022
(11-03-2022)
SK Penyelenggaraan
84/D/OT/2022
Tanggal SK
11 Maret 2022
(11-03-2022)
Alamat
Jln.Kesehatan No.01 Tahuna Kabupaten Sangihe ,Sulawesi Utara
Kota/Kabupaten
Kab. Kep. Sangihe
Prov. Sulawesi Utara
Indonesia
Kode Pos
95812
Website
www.polnustar.ac.id
Telepon
(0432) 24745
Fax
(0432) 24744
Logo Perguruan Tinggi
-

Tentang Pengolahan Dan Penyimpanan Hasil Perikanan D4 - Politeknik Negeri Nusa Utara

Program Studi Pengolahan dan Penyimpanan Hasil Perikanan disingkat (P2HP) merupakan program studi Jenjang Sarjana Terapan, dibawah Jurusan Perikanan dan Kebaharian Politeknik Negeri Nusa Utara. Prodi P2HP memperoleh izin pembukaan program studi dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Republik Indonesia melalui Surat Keputusan Nomor 84/D/OT/2022 dan mulai menerima mahasiswa baru di tahun akademik 2022/2023. Program Studi Pengolahan dan Penyimpanan Hasil Perikanan (P2HP) menyiapkan sarana dan prasarana informasi Ilmu Pengetahuan Vokasi (Scientific Application) di bidang Teknologi Pengolahan dan Penyimpanan Hasil Perikanan dalam rangka memenuhi kebutuhan IDUKA akan tenaga kerja serta dapat mengembangkan teknologi yang inovatif untuk meningkatkan kualitas produk-produk perikanan yang kategori tradisional maupun modern. Prodi P2HP telah mengkodisikan pemenuhan kebijakan Merdeka Belajar-Kampus Merdeka dan link-match prodi dengan IDUKA kemudian dalam Kurikulum Program Studi P2HP dirancang agar masa studi mahasiswa dapat ditempuh dalam waktu kurang lebih delapan (8) semester (4 tahun), enam (6) semester belajar dalam kampus, satu (1) semester belajar di Luar Prodi dan satu (1) semester belajar di Industri dalam bentuk magang mahasiswa. Program Studi Pengolahan dan Penyimpanan Hasil Perikanan (P2HP) mengakomodir dan memfasilitasi mahasiswa untuk siap dilatih dan mengembangkan diri (Multi Skill Kompetensi) dalam dunia usaha dan industri sesuai dengan kebutuhan dunia industri dan dunia kerja (IDUKA) dibidang pengolahan dan penyimpanan hasil perikanan.

Visi Program Studi

Menjadi Program Studi Vokasional Berbasis Teaching Factory terkemuka dan berdaya Saing di Bidang Pengolahan Dan Penyimpanan Hasil Perikanan Tahun 2026

Misi Program Studi

  1. Menyelenggarakan Pendidikan Vokasi Menghasilkan lulusan Sarjana Terapan yang mandiri, berkarakter kewirausahaan, profesional dan unggul dengan memiliki keterampilan teknis yaitu, aplikatif, inovatif, modern dan adaptif di bidang Pengolahan Dan Penyimpanan Hasil Perikanan yang dilandasi dengan etika moral dan disiplin ilmu untuk memenuhi kebutuhan tenaga kerja di dalam dan luar negeri;
  2. Menyelenggarakan penelitian terapan yang inovatif, srategis dan berdaya guna di tingkat global khususnya di bidang pengolahan, penyimpanan dan penjaminan mutu hasil perikanan.
  3. Menciptakan karya-karya ilmiah teknologi tepat guna terapan yang berkualitas tinggi dan modern melalui TriDharma perguruan tinggi yaitu penelitian, pengabdian kepada masyarakat, dan pendidikan kompetensi yang dibutuhkan oleh IDUKA;
  4. Meningkatkan Kerjasama dengan Instansi Pemerintah, dunia usaha dan dunia industri baik industri kecil menengah (IKM) dan Usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) baik lokal maupun Nasional untuk pengembangan produk perikanan.

Kompetensi Dasar Program Studi

  1. Mempunyai kemampuan teknikal maupun managerial dalam hal penanganan ikan segar, pengawetan dan pengolahan, baik modern: (frozen product, canning product) maupun tradisional; (drying product, salting product, smoking product & Fermentation System);
  2. Mempunyai kemampuan teknikal maupun managerial dalam teknologi pengemasan dan penyimpanan hasil perikanan;
  3. Mempunyai kemampuan merancang program manajemen mutu terpadu hasil perikanan berdasarkan konsepsi Hazard Analysis Critical Control Point (HACCP);
  4. Mempunyai kemampuan kreatifitas dan inovasi dalam menciptakan maupun mengembangkan produk olahan (Deversifikasi Produk) yang bernilai tambah dan berdaya saing;
  5. Mempunyai kemampuan mengaplikasikan prinsip sanitasi dan higienis dalam mempertahankan kualitas dan keamanan produk olahan hasil perikanan;
  6. Mempunyai kemampuan menganalisa/ pengujian mutu produk olahan hasil perikanan secara mikrobiologi, kimiawi, fisikawi dan organoleptik
  7. Mempunyai kemampuan managerial dalam merancang dan mengembangkan usaha di bidang pengolahan dan penyimpanan hasil perikanan menuju industri kecil menengah (IKM) dan Usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) yang terpadu termasuk kemampuan mendesain lay out unit pengolahan hasil perikanan.
Sumber: DIKTI, KEMDIKBUD
ADVERTISEMENT

Komentar User

Berikan komentar untuk halaman Pengolahan Dan Penyimpanan Hasil Perikanan D4 - Politeknik Negeri Nusa Utara

BERITA TERBARU

ITB Innovation Park Seharga 397 Milyar Untuk Kolaborasi Inovator dan Industri

Kamis, 3 November 2022 | 11:16 WIB

ITB Innovation Park seharga 397 milyar rupiah untuk kolaborasi antara inovator dan industri atau siapapun yang membutuhkan produk inovasi

...

ADVERTISEMENT

KOMENTAR TERAKHIR

ara di GATOT SUBROTO, Ilmu Pertanian S1, Universitas Jember
Jumat, 22 November 2024 | 10:53 WIB
MUHLAS di STKIP PGRI Sukabumi
Selasa, 19 November 2024 | 12:48 WIB
Randa di RANDA, Teknik Komputer D3, AMIK Yapenas Kendari
Sabtu, 16 November 2024 | 12:21 WIB
Randa di RANDA, Teknik Komputer D3, AMIK Yapenas Kendari
Sabtu, 16 November 2024 | 12:19 WIB
Misbahuddin Azzuhri di MISBAHUDDIN AZZUHRI, Manajemen S1, Universitas Brawijaya
Kamis, 14 November 2024 | 16:32 WIB
Sundusiyah di STKIP PGRI Sukabumi
Sabtu, 9 November 2024 | 17:40 WIB
Qurrotul A'yun di Gizi Klinik D4, Politeknik Negeri Jember
Senin, 4 November 2024 | 14:16 WIB
zaki di R.R. ALINE GRATIKA NUGRAHANI, Ilmu Hukum S1, Universitas Trisakti
Minggu, 3 November 2024 | 18:20 WIB
Melky Tande di PHILIPUS NETO PATI, Pendidikan Jasmani, Kesehatan & Rekreasi S1, IKIP Budi Utomo
Selasa, 22 Oktober 2024 | 20:26 WIB
ALEXANDER MEIKE NEYTE di Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Trinitas
Kamis, 17 Oktober 2024 | 12:28 WIB
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT

BERITA PROGRAM STUDI