×
Not Logged In
ADVERTISEMENT
Nama Program Studi
Keperawatan Anestesiologi - D4
Perguruan Tinggi
Universitas Aisyiyah Yogyakarta
logo Universitas Aisyiyah Yogyakarta
Akreditasi Program Studi
B
Riwayat Akreditasi
Program Studi
  1. Tanggal SK: 11 Desember 2020
    Kadaluarsa: 10 Desember 2025
    Akreditasi: B
    Status: Aktif
Jenjang
D4
Status Program Studi
Aktif
Tanggal Akreditasi
11 Desember 2020
(11-12-2020)
Ketua Program Studi
-
Tanggal Berdiri
4 Mei 2018
(04-05-2018)
SK Penyelenggaraan
390/KPT/I/2018
Tanggal SK
4 Mei 2018
(04-05-2018)
Alamat
Jalan Ring Road Barat No. 63 Mlangi Nogotirto
Kota/Kabupaten
Kab. Sleman
Prov. D.I. Yogyakarta
Indonesia
Kode Pos
55292
Website
anestesi.unisayogya.ac.id
Telepon
02744469199
Fax
02744469204
Logo Perguruan Tinggi
logo Universitas Aisyiyah Yogyakarta

Tentang Keperawatan Anestesiologi D4 - Universitas Aisyiyah Yogyakarta

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakaatuh

Selamat datang di website resmi Program Studi Keperawatan Anestesiologi Universitas Aisyiyah Yogyakarta.

Program Studi Keperawatan Anestesiologi UNISA dirancang dalam rangka pemenuhan terhadap kebutuhan Penata Anestesi yang professional dan berkarakter untuk berperan serta dalam kesehatan bangsa dan terciptanya sumber daya manusia yang berkualitas.

Hal ini didasarkan pada rasio kebutuhan antara Penata Anestesi dengan jumlah penduduk Indonesia pada tahun 2013 kurang lebih 88 Penata Anestesi per 100.000 penduduk, sedangkan keadaan jumlah Penata Anestesi yang tersedia sekitar 14 tenaga per 100.000 penduduk, atau dengan kata lain, masih dibutuhkan 18.400 Penata Anestesi. Berdasarkan hal tersebut dapat diketahui bahwa demand atau kebutuhan akan tenaga Keperawatan Anestesiologi di Indonesia masih sangat tinggi.

Program Studi Keperawatan Anestesiologi UNISA berdiri pada Mei 2018 dengan Nomor SK Kemenristekdikti Nomor 390/KPT/1/2018 tentang Izin Pembukaan Program Studi Keperawatan Anestesiologi Program Sarjana Terapan. Program Studi Keperawatan Anestesiologi UNISA menjalankan fungsinya sebagai institusi pendidikan tinggi, yang berlandaskan pada Undang-Undang Dasar 1945 dan Pancasila sebagai falsafah bangsa dan ideologi negara yang menjalankan fungsinya berdasarkan akidah Islam yang bersumber pada Al-Quran dan As Sunnah.

Keunggulan dan karakteristik yang dimiliki Program Studi Keperawatan Anestesiologi UNISA yang menjadi penciri lulusan prodi Keperawatan Anestesiologi adalah: Menjadi Sarjana Penata Anestesi yang unggul di bidang kesehatan bencana yang berbasis nilai-nilai Islam Berkemajuan dalam mendukung pembangunan pelayanan umum Muhammadiyah dan Aisyiyah bagi kemaslahatan umat.

Saat ini Program Studi Keperawatan Anestesiologi UNISA sedang menguatkan kelembagaannya dan telah memiliki kerjasama dengan beberapa mitra baik di dalam negeri maupun luar negeri. Dengan pengembangan institusi yang kami rancang, kami yakin bahwa pada Tahun 2035 kami akan menjadi Program Studi Keperawatan Anestesiologi yang diperhitungkan di tingkat ASEAN.

Semoga dengan kiprah akademik yang kami kembangkan, Program Studi Keperawatan Anestesiologi UNISA dapat memberikan kontribusi kepada pembangunan sumber daya manusia di Indonesia yang lebih baik. Selamat mengenal lebih dekat dengan kami, Program Studi Keperawatan Anestesiologi Universitas Aisyiyah Yogyakarta.

Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakaatuh

Ketua Program Studi Keperawatan Anestesiologi


?

dr. Joko Murdiyanto, Sp.An., MPH

Visi Program Studi

Menjadi Program Studi Keperawatan Anestesiologi Program Sarjana Terapan, pilihan dan unggul dalam penerapan kesehatan bencana berdasarkan nilainilai Islam Berkemajuan di tingkat Nasional pada tahun 2035

Misi Program Studi

  1. Menyelenggarakan pendidikan, penelitan, pengadian kepada masyarakat dalam bidang Keperawatan Anestesiologi dengan keunggulan kesehatan bencana berdasarkan nilai-nilai Islam Berkemajuan.
  2. Menyelenggarakan kajian dan pemberdayaan perempuan bidang Keperawatan anestesiologi dalam kerangka Islam Berkemajuan.


TUJUAN

  1. Menghasilkan lulusan berakhlak mulia, menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi di bidang keperawatan anestesi, unggul dalam penerapan kesehatan bencana, profesional, berjiwa entrepreneur, dan menjadi kekuatan penggerak (driving force) dalam memajukan kehidupan bangsa.
  2. Menghasilkan karya-karya ilmiah di bidang Keperawatan Anestesiologi yang menjadi rujukan dalam pemecahan masalah
  3. Menghasilkan karya inovatif dan aplikatif di bidang keperawatan anestesiologi yang berkontribusi pada pemberdayaan dan pencerahan.
  4. Menerapkan model berbasis praksis pemberdayaan perempuan berlandaskan nilai-nilai Islam Berkemajuan, khususnya di daerah mitra rentan bencana.
  5. Menghasilkan pemikiran Islam Berkemajuan dan sebagai penguat moral spiritual dalam implementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi.



SASARAN

  1. Kompetensi nilai-nilai keislaman mahasiswa sesuai dengan paham Muhammadiyah dengan nilai baik minimal 90% per tahun
  2. Mahasiswa menyelesaikan studi tepat waktu 95% per tahun
  3. Tingkat kelulusan first taker uji kompetensi 90% per periode ujian
  4. Lulusan berkarya sesuai kompetensi dengan masa tunggu 4 bulan mulai tahun 2022
  5. Lulusan yang menjadi entrepreneur minimal 10% mulai tahun 2022
  6. Prestasi Mahasiswa di tingkat nasional minimal 2 prestasi per tahun
  7. Prestasi Mahasiswa di tingkat internasional minimal 1 prestasi
  8. Tercapainya Akreditasi minimal B Program Studi Sarjana Terapan Keperawatan Anestesiologi di tahun 2020 oleh Lembaga Akreditas Mandiri Kesehatan Pendidikan Tinggi (Lam PT Kes)
  9. Jumlah penelitian berwawasan kesehatan yang menjadi rujukan pemecahan masalah minimal 1 per tahun.
  10. Jumlah Publikasi karya ilmiah Dosen pada jurnal nasional minimal 2 per tahun
  11. Jumlah publikasi internasional Dosen minimal 1 per tahun mulai 2018
  12. Dosen tetap berpendidikan S3 minimal 10% di tahun 2030.
  13. Dosen tetap mempunyai jabatan lektor minimal 10% pada tahun 2030.
  14. Jumlah penelitian di bidang Keperawatan Anestesiologi yang diaplikasikan pada kegiatan pengabdian kepada masyarakat minimal 1 per tahun
  15. Jumlah community development Prodi Keperawatan Anestesiologi UNISA kemitraan dengan Persyarikatan Muhammadiyah/Aisyiyah minimal 1 per tahun.
  16. Jumlah kegiatan pengabdian prodi Keperawatan Anestesiologi UNISA kepada masyarakat untuk pemberdayaan perempuan minimal 2 per tahun.

Kompetensi Dasar Program Studi

Sumber: DIKTI, KEMDIKBUD
ADVERTISEMENT

Komentar User

Berikan komentar untuk halaman Keperawatan Anestesiologi D4 - Universitas Aisyiyah Yogyakarta

BERITA TERBARU

ITB Innovation Park Seharga 397 Milyar Untuk Kolaborasi Inovator dan Industri

Kamis, 3 November 2022 | 11:16 WIB

ITB Innovation Park seharga 397 milyar rupiah untuk kolaborasi antara inovator dan industri atau siapapun yang membutuhkan produk inovasi

...

ADVERTISEMENT

KOMENTAR TERAKHIR

Sundusiyah di STKIP PGRI Sukabumi
Sabtu, 9 November 2024 | 17:40 WIB
Qurrotul A'yun di Gizi Klinik D4, Politeknik Negeri Jember
Senin, 4 November 2024 | 14:16 WIB
zaki di R.R. ALINE GRATIKA NUGRAHANI, Ilmu Hukum S1, Universitas Trisakti
Minggu, 3 November 2024 | 18:20 WIB
Melky Tande di PHILIPUS NETO PATI, Pendidikan Jasmani, Kesehatan & Rekreasi S1, IKIP Budi Utomo
Selasa, 22 Oktober 2024 | 20:26 WIB
ALEXANDER MEIKE NEYTE di Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Trinitas
Kamis, 17 Oktober 2024 | 12:28 WIB
Togu Sohuturon Hutagaol di Togu Sonuturon Hutagaol, Teologi S3, STT EKUMENE JAKARTA
Minggu, 13 Oktober 2024 | 12:09 WIB
IKDP di INTAN KOMALA DEWI PATWARI, Teknik Komputer S1, Universitas Hamzanwadi
Kamis, 10 Oktober 2024 | 19:26 WIB
KARYA AKBARI di STKIP PGRI Sukabumi
Rabu, 9 Oktober 2024 | 00:38 WIB
cita di IKA WAHYU WIDYAWATI, Pendidikan Seni Tari dan Musik S1, Universitas Negeri Malang
Selasa, 8 Oktober 2024 | 08:14 WIB
Sahril Buchori di SAHRIL BUCHORI, Bimbingan Dan Konseling S1, Universitas Negeri Makassar
Minggu, 6 Oktober 2024 | 15:17 WIB
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT

BERITA PROGRAM STUDI