Transformasi Digital yang dinamis sebagai respon revolusi industri 4.0 memiliki beragam manfaat untuk perkembangan bisnis dan industri. Hal tersebut mengakibatkan munculnya tantangan baru bagi sektor industri dan bisnis untuk dapat adapatif dan progresif mengikut perkembangan yang ada. Oleh karena itu, Program Studi D4 Bisnis Digital Politeknik AKBARA hadir dalam merespon tantangan tersebut dengan mencetak tenaga-tenaga profesional dalam bidang bisnis digital yang memiliki : (a) jiwa wirausaha dan mandiri; (b) memiliki kemampuan untuk menyusun strategi-strategi pengembangan usaha; (c) mampu memberikan nilai tambah bagi ekonomi kreatif berbasis digital di Indonesia; dan (d) memiliki jiwa kompeten, tangguh, berkarakter dan inovatif.
Menjadi program studi Bisnis Digital unggul yang menghasilkan lulusan kompeten, tangguh dan berkarakter sebagai digital entrepreneur yang bereputasi Nasional pada tahun 2035.
Misi Program Studi Diploma IV Bisnis Digital Politeknik Akbara adalah:
1. Menyelenggarakan dan mengembangkan kurikulum yang menjadi acuan proses pendidikan diploma IV Bisnis Digital yang berkualitas dan memenuhi standar dalam pembentukan ahli di bidang digital entrepreneur.
2. Menyelenggarakan pembelajaran yang berkualitas dengan kualifikasi dan kompetensi dosen yang sesuai dengan bidang keilmuan diploma IV Bisnis Digital.
3. Menyelenggarakan penelitian untuk mengembangkan konsep keilmuan dan teknologi di bidang Bisnis Digital yang relevan serta berkelanjutan.
4. Menyelenggarakan program pengabdian masyarakat yang terintegrasi dengan kegiatan pendidikan dan pengajaran untuk berkontribusi di bidang teknologi dan Bisnis Digital yang dibutuhkan oleh stakeholder.
5. Mengembangkan jejaring regional maupun nasional guna pengembangan teknologi dan Bisnis Digital.
ITB Innovation Park seharga 397 milyar rupiah untuk kolaborasi antara inovator dan industri atau siapapun yang membutuhkan produk inovasi
...
Jurusan atau program studi ini hanya bisa didapat di sebuah perguruan tinggi negeri.
[Baca Selengkapnya]Jurusan paling populer bisa dikatakan jurusan yang hampir selalu ada di seluruh perguruan tinggi.
[Baca Selengkapnya]Kualitas kampus bisa juga dilihat dari jumlah jurusan atau program studi S3 atau doktoral yang ada di kampus tersebut.
[Baca Selengkapnya]Program studi dan jurusan sebenarnya sama saja.
[Baca Selengkapnya]