Program ini menawarkan perkuliahan selama 3 tahun (6 semester) di bidang agribisnis hortikultura dengan kompetensi utama dalam hal pembibitan, budidaya, penanganan pasca panen, dan pemasaran tanaman hortikultura (seperti tanaman sayur-sayuran, buah-buahan, hias dan tanaman obat). Calon mahasiswa yang bisa mendaftar program ini adalah lulusan SLTA atau sederajat dari berbagai jurusan khususnya yang mengajarkan biologi dan matematika. Pada program ini, mahasiswa mendapatkan perkuliahan baik di kelas, laboratorium maupun di lapangan selama 5 semester, termasuk menyelesaikan tugas akhir. Kemudian pada semester 6, mereka mengikuti program magang di industri yang relevan. Setelah menyelesaikan program ini, lulusan diharapkan menguasai keterampilan teknis dan manajerial dalam hal pembibitan, budidaya, penanganan pasca panen dan pemasaran tanaman hortikultura. Dengan memiliki keterampilan tersebut, lulusan dapat bekerja sebagai wirausahawan atau karyawan di perusahaan hortikultura.
Menjadi Pusat Pendidikan Vokasi bidang Produksi Tanaman Hortikultura yang mampu menghasilkan tenaga Profesional, berjiwa wirausaha dan berakhak mulia di tingkat ASEAN pada Tahun 2025.
Memiliki kemampuan di bidang: 1. Teknologi produksi tanaman hortikultura (tanaman sayur-sayuran, buah-buahan, hias dan tanaman obat). 2. Teknologi pertanian organik. 3. Teknologi hidroponik. 4. Teknologi kultur jaringan. 5. Pertamanan dan landscape 6. Teknologi produksi benih tanaman hortikultura 7. Teknologi pengolahan hasil tanaman hortikultura 8. Teknologi pengemasan hasil tanaman hortikultura 9. Teknik dan strategi pemasaran tanaman hortikultura 10. Konsultan dan penyuluhan pertanian. 11. Wirausaha bidang hortikultura
ITB Innovation Park seharga 397 milyar rupiah untuk kolaborasi antara inovator dan industri atau siapapun yang membutuhkan produk inovasi
...
Jurusan atau program studi ini hanya bisa didapat di sebuah perguruan tinggi negeri.
[Baca Selengkapnya]Jurusan paling populer bisa dikatakan jurusan yang hampir selalu ada di seluruh perguruan tinggi.
[Baca Selengkapnya]Kualitas kampus bisa juga dilihat dari jumlah jurusan atau program studi S3 atau doktoral yang ada di kampus tersebut.
[Baca Selengkapnya]Program studi dan jurusan sebenarnya sama saja.
[Baca Selengkapnya]