×
Not Logged In
ADVERTISEMENT
Nama Program Studi
Kesehatan Gigi - D3
Perguruan Tinggi
Poltekkes Kemenkes Padang
logo Poltekkes Kemenkes Padang
Akreditasi Program Studi
Baik Sekali
Riwayat Akreditasi
Program Studi
  1. Tanggal SK: 11 Maret 2022
    Kadaluarsa: 10 Maret 2027
    Akreditasi: Baik Sekali
    Status: Aktif
  2. Tanggal SK: 29 Januari 2017
    Kadaluarsa: 28 Januari 2022
    Akreditasi: B
    Status: Tidak Aktif
Jenjang
D3
Status Program Studi
Aktif
Tanggal Akreditasi
11 Maret 2022
(11-03-2022)
Ketua Program Studi
-
Tanggal Berdiri
10 Oktober 2012
(10-10-2012)
SK Penyelenggaraan
591/KPT/I/2019
Tanggal SK
18 Juli 2019
(18-07-2019)
Alamat
Simpang Pondok Kopi Nanggalo Padang
Kota/Kabupaten
Kec. Nanggalo
Kota Padang
Prov. Sumatera Barat
Kode Pos
25146
Website
poltekkespadang.ac.id
Telepon
(0752) 21075 / 23085
Fax
(0752) 21075
Logo Perguruan Tinggi
logo Poltekkes Kemenkes Padang

Tentang Kesehatan Gigi D3 - Poltekkes Kemenkes Padang

Jurusan keperawatan Gigi berawal dari Sekolah Pengatur Rawat Gigi Depkes RI Bukittinggi yang dikonversi sesuai dengan Surat Keputusan Menteri Kesehatan RI No: HK.00.06.1.1.04278 tanggal 13 November 2001. Pada awal tahun 2005 mulai melaksanakan program kesehatan gigi di bawah Jurusan Keperawatan Politeknik Kesehatan Depkes Padang. Sesuai dengan surat Keputusan Menteri Kesehatan RI No: HK.00.06.1.42.02225 tanggal 1 Juli 2004, dan pada tahun 2009 Program Studi Kesehatan Gigi menjadi Jurusan Keperawatan Gigi.

Prodi yang ada di Jurusan Keperawatan Gigi adalah prodi DIII kesehatan gigi yang merupakan Pendidikan Vokasional yang menghasilkan Perawat Gigi dengan gelar Ahli Madya Kesehatan (AMd. Kes). Proses Belajar Mengajar pada Diploma III Jurusan Terapi Gigi dan Mulut menggunakan Kurikulum Inti dan Kurikulum Institusional (Muatan Lokal) dengan beban SKS sebanyak 112 SKS. Kurikulum Inti terdiri atas 87 SKS dan Kurikulum Institusional 25 SKS. Peserta didik Diploma III Kesehatan Gigi diharapkan menjadi tenaga kesehatan gigi yang berkualitas, menguasai keilmuan dan keterampilan yang menunjang perannya sebagai dental hygienist dan diploma of oral health


Visi Program Studi

Menjadi institusi pendidikan vokasi yang menghasilkan lulusan yang religius, terampil dan unggul ditingkat nasional dalam bidang Promotif dan Preventif Kesehatan gigi tahun 2024.


Misi Program Studi

  1. Menyelenggarakan pendidikan yang berkualitas dan menerapkan nilai-nilai ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa
  2. Melaksanakan penelitian yang berbasis masalah kesehatan gigi dan mulut di masyarakat.
  3. Melaksanakan pengabdian kepada masyarakat berbasis riset untuk meningkatkan derajat kesehatan gigi dan mulut.

Kompetensi Dasar Program Studi

  1. Mampu melakukan tindakan pelayanan asuhan kesehatan gigi dan mulut secara holistik meliputi promotif dan preventif yang dilaksanakan kepada individu kelompok masyarakat, sesuai dengan standar pelayanan etika profesi dan peraturan yang berlaku.
  2. Memakai konsep prosedural dan teori pelayanan asuhan kesehatan gigi dan mulut dental hygiene care sehingga mampu menghasilkan proses pelayanan asuhan kesehatan gigi dan mulut secara holistik terhadap sasaran individu, kelompok dan masyarakat.
  3. Mampu mengambil keputusan secara mandiri untuk melakukan tindakan promotif dan preventif yang tepat, dalam menunjang kesehatan pelaksanaan pelayanan asuhan kesehatan gigi dan mulut.
  4. Mampu merencanakan, melaksanakan dan mengevaluasi, melaporkan dan mendokumentasikan hasil pelaksanaan pelayanan asuhan kesehatan gigi dan mulut secara bertanggung jawab.
  5. Mampu melaksanakan program promosi kesehatan gigi dan mulut kepada individu,kelompok dan masyarakat dengan memanfaatkan teknologi yang sesuai dengan kebutuhan berdasarkan standar pelayanan etika profesi dan peraturan yang berlaku.
  6. Mampu menguasai konsep teoritis promosi kesehatan gigi teknologi di bidang promosi kesehatan gigi dan mulut, yang didukung oleh Konsep Pengelolaan data sehingga dapat membantu individu, kelompok dan masyarakat dalam memelihara kesehatan gigi dan mulut secara mandiri.
  7. Mampu menganalisis situasi untuk menentukan materi, metode dan teknologi promosi yang tepat dalam melakukan promosi kesehatan gigi dan mulut pada individu kelompok dan masyarakat.
  8. Mampu merencanakan, melaksanakan dan mengevaluasi, melaporkan dan dokumentasi hasil pelaksanaan promosi kesehatan gigi dan mulut secara bertanggung jawab.
  9. Mampu menyelesaikan pekerjaan sebagai perawat gigi terampil dalam kegiatan asistensi dengan dokter gigi dan ahli gigi, sesuai dengan standar prosedur operasional serta prinsip-prinsip Patient safety.
  10. Menguasai konsep teoritis dan teknis asistensi dalam pelayanan kesehatan gigi dan mulut, meliputi penatalaksanaan pasien sebelum dan sesudah perawatan, mempersiapkan alat dan bahan Kedokteran Gigi, transferring alat, pengendalian infeksi silang dan standar operasional prosedur dalam kegiatan asistensi dengan dokter gigi dan perawat gigi ahli.
  11. Mampu mengelola kegiatan dental assisting dan administrasi klinik meliputi rekam medis gigi, perencanaan dan pelaporan, penggunaan alat dan bahan Kedokteran Gigi serta pengendalian infeksi silang.
  12. Bertanggung jawab pada setiap kegiatan dental asisten yang dikerjakannya dan dapat menjaga kualitas hasil kegiatan asistensi dengan dokter gigi dan perawat gigi ahli sesuai standar.


Sumber: DIKTI, KEMDIKBUD
ADVERTISEMENT

Komentar User

Berikan komentar untuk halaman Kesehatan Gigi D3 - Poltekkes Kemenkes Padang

BERITA TERBARU

ITB Innovation Park Seharga 397 Milyar Untuk Kolaborasi Inovator dan Industri

Kamis, 3 November 2022 | 11:16 WIB

ITB Innovation Park seharga 397 milyar rupiah untuk kolaborasi antara inovator dan industri atau siapapun yang membutuhkan produk inovasi

...

ADVERTISEMENT

KOMENTAR TERAKHIR

Delly D.E.Togodly di GERSON TOGODLY, Misiologi S1, Sekolah Tinggi Teologi Reformasi Wamena
Sabtu, 21 Desember 2024 | 16:49 WIB
MARTEN UMBU LAPU di MARTEN UMBU LAPU, Akuntansi S1, Universitas Wisnuwardhana
Jumat, 20 Desember 2024 | 22:39 WIB
Ipank di MOJA ASTRI MAISURI, Manajemen S1, Universitas Yarsi
Senin, 16 Desember 2024 | 15:09 WIB
PJL di NIKSON BELLA RESSI, Teknik Informatika S1, Universitas Karyadarma Kupang
Jumat, 13 Desember 2024 | 09:02 WIB
OPAN SETIAWAN di STKIP PGRI Sukabumi
Minggu, 8 Desember 2024 | 02:11 WIB
ENDI di STKIP PGRI Sukabumi
Senin, 2 Desember 2024 | 08:39 WIB
Muhammad Ihsan Dacholfany di MUHAMMAD IHSAN DACHOLFANY, Administrasi Pendidikan S2, Universitas Muhammadiyah Metro
Minggu, 1 Desember 2024 | 18:01 WIB
Endang hartini di Pendidikan Bahasa Dan Sastra Indonesia S1, Universitas Hamzanwadi
Kamis, 28 November 2024 | 10:12 WIB
Andreas Tedy Mulyono di ANDREAS TEDY MULYONO, Ilmu Hukum S2, Universitas Pelita Harapan
Selasa, 26 November 2024 | 10:03 WIB
MUHLAS di STKIP PGRI Sukabumi
Selasa, 19 November 2024 | 12:48 WIB
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT

BERITA PROGRAM STUDI