Tentang Keperawatan (Kampus Magelang) D3 - Poltekkes Kemenkes Semarang
Prodi Keperawatan Magelang merupakan program studidi bawah institusi Poltekkes Kemenkes Semarang. Oleh karena ini, Visi, Misi, Tujuan, dan Sasaran program studi harus selaras dan mengacu pada Visi, Misi, Tujuan, dan Sasaran Politeknik Kemenkes Semarang. Visi, Misi, Tujuan, dan Sasaran program studi disusun untuk memberikan arah berjalannyaprogram studi dalam pelaksanaan pendidikan yang bermutu dan tetap berpedomanpada standar nasional pendidikan yang dilakukan melalui kegiatan tridharmaperguruan tinggi.
Strukturorganisasi dan tata kerja Program studi mengacu pada Permenkes No. 890 tahun2007 tentang Organisasi Dan Tata Kerja Poltekkes dan Kepmenkes NoOT.02.03/1/4/03440.1 tentang pedoman Organisasi dan Tata Laksana PoliteknikKesehatan Kementrian Kesehatan serta Peraturan Direktur Politeknik KesehatanKemenkes Semarang Nomor HK.02.05/A.I.1/219/2010 tentang Pedoman implementasidan Tata Laksana Penyelenggaraaan Pendidikan pada Politeknik Kesehatan KemenkesSemarang. Secara hirarki Ketuaperwakilan jurusan bertanggung jawab kepada ketua jurusan keperawatan.Sementara itu ketua perwakilan jurusan mempunyai komando kepada sekretarisprodi, ketua program studi, ka.sub unitdan kelompok tenaga fungsional
Visi Program Studi
Menjadi Program Studiyang terdepan dalam menghasilkan perawat terampil di bidang keperawatan jiwa komunitas tahun 2018 Misi Program Studi
- Melaksanakan kegiatan pengajaran IPTEK mutakhir bidang perawatan kesehatan jiwa komunitas kepada mahasiswa
- Melaksanakan kegiatan penelitian dan pengembangan IPTEK keperawatan/kesehatan
- Melaksanakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat dalam bidang kesehatan jiwa komunitas
- Menciptakan suasana belajar, suasana kerja, kehidupan dalam kampus yang menunjang proses belajar mengajar
- Menjalin kerjasama lintas program dan lintas sektor dalam pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi
- Membina dan mengembangkan kehidupan beragama dan menumbuhkembangkan norma etika seluruh unsur civitas akademika di Prodi Keperawatan Magelang
- Menjalin kerjasama dengan institusi (bursa kerja) baik dalam maupun luar negeri
Kompetensi Dasar Program Studi
a. Menghasilkan lulusan yang kompeten dengan mengedepankan ilmu keperawatanjiwa sesuai dengan kebutuhan pasar dan mampu memenangkan persaingan di duniakerja
b. Memanfaatkan ilmu pengetahuan dan potensi prodi untuk ikut berpartisipasi membangun masyarakat melalui kegiatan pengabdian kepada masyarakat.
c. Melakukan dan menggunakan hasil penelitian kesehatan untuk pengembangan ilmu pengetahuan yang memberikan kemanfaatan bagi masyarakat dan didukung dengan sumber pembelajaran dan teknologi kesehatan yang mutakhir.
d. Menciptakan suasana akademik yang kondusif, aman, nyaman, sejahtera bagi seluruh civitas akademika.
e. Terwujudnya pengembangan sumber daya manusia, sarana dan prasarana yang mendukung terhadap kegiatan pendidikan untuk mengisi dan menjawab tantangan perkembangan ilmu dan teknologi.
f. Terselenggaranya system administrasi yang efektif danefisien melalui komunikasi yang baik didukung oleh system informasi dan teknologi yang memadai.
g. Tumbuhnya suasana harmonis religious untuk menanamkan perilaku normaetika bagi seluruh civitas akademika.
h. Terselenggaranya pengembangan kerjasama baik lintas program maupun sektoral untuk mendukung kegiatanpendidikandan pengembangan jaringan untuk terbukanya pasar kerja ditingkat local, regional,nasional dan internasional.