Program Studi
Prodi D-III Kebidanan merupakan hasil penyatuan Akademi Kebidanan Petro Mandau Husada ke Universitas Muhammadiyah Riau yang saat ini merupakan bagian dari Fakultas MIPA dan Kesehatan Universitas Muhammadiyah Riau sesuai dengan Surat Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 603/M/2020.
Berdasarkan Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor HK.01.07/MENKES/320/2020 tentang standar profesi bidan yang terdiri atas standar kompetensi dan kode etik profesi. Standar kompetensi ini memuat standar kompetensi lulusan pendidikan profesi Bidan dengan sebutan Bidan dan lulusan pendidikan Diploma III (tiga) Kebidanan dengan sebutan Ahli Madya Kebidanan.
Adapun alasan berdirinya program studi ini adalah didasarkan Bidan sebagai salah satu profesi tertua di dunia memiliki peran sangat penting dan strategis dalam penurunan AKI dan AKB serta penyiapan generasi penerus bangsa yang berkualitas, melalui pelayanan kebidanan yang bermutu dan berkesinambungan.
Sikap profesional Bidan tidak terlepas dari harapan masyarakat tentang profil seorang Bidan. Survei tentang kinerja bidan yang dilakukan oleh Organisasi Profesi dan asosiasi institusi pendidikan kebidanan pada Tahun 2010 melalui pendekatan kualitatif menunjukkan bahwa pada intinya masyarakat mengharapkan Bidan yang ramah, terampil dan tanggap di bidangnya
Menjadikan Program Studi D-III Kebidanan sebagai suatu lembaga Pendidikan yang bermarwah dan bermartabat dalam menghasilkan lulusan bidan dengan keunggulan Mom Treatment and Baby SPA serta menguasai IPTEK dengan berlandaskan kepada IMTAQ pada tahun 2030
a. Pemberi Asuhan kebidanan
Lulusan Ahli Madya Kebidanan Universitas Muhammadiyah Riau berperan sebagai pemberi asuhan kebidanan esensial pada kehamilan, persalinan, nifas, KB, bayi, balita dengan melibatkan keluarga dan masyarakat pada kondisi normal, melakukan deteksi dini dan penanganan awal kegawatdaruratan sesuai standar operasional prosedur (SOP) dan kode etik profesi pada tatanan pelayanan kesehatan
b. Enterpreneur
Lulusan Ahli Madya Kebidanan Universitas Muhammadiyah Riau berperan menggunakan kemampuan entrepreneurship untuk berwirausaha dalam bidang asuhan kebidanan khususnya keunggulan Mom Treatment and Baby SPA.
ITB Innovation Park seharga 397 milyar rupiah untuk kolaborasi antara inovator dan industri atau siapapun yang membutuhkan produk inovasi
...
Jurusan atau program studi ini hanya bisa didapat di sebuah perguruan tinggi negeri.
[Baca Selengkapnya]Jurusan paling populer bisa dikatakan jurusan yang hampir selalu ada di seluruh perguruan tinggi.
[Baca Selengkapnya]Kualitas kampus bisa juga dilihat dari jumlah jurusan atau program studi S3 atau doktoral yang ada di kampus tersebut.
[Baca Selengkapnya]Program studi dan jurusan sebenarnya sama saja.
[Baca Selengkapnya]