Program Studi D3 Farmasi Politeknik Indonusa Surakarta berdiri tahun 2015 dengan No SK pendirian Program Studi 53/ M/ Kp/ III/ 2015. Program studi D3 Farmasi telah 3 terakreditasi B berdasarkan Keputusan LAM-PTKes No : 0187/LAMPTKes/Akr/Dip/III/2018. Program Studi D3 Farmasi mempersiapkan tenaga teknis kefarmasian yang mempunyai keunggulan dalam hardskill yaitu lulusan yang mempunyai keahlian khusus sesuai dengan kompetensi farmasi di bidang obat tradisonal serta pelayanan kefarmasian dan keunggulan dalam softskill yaitu lulusan yang mampu menerapkan nilai-nilai agama, kebangsaan dan pembentukan karakter.
Menjadi Pusat Pendidikan Vokasi Diploma III Farmasi yang unggul dan kompetitif pada tingkat global di bidang obat tradisional dan pelayanan kefarmasian pada tahun 2027
1. Lulusan yang mempunyai Keahlian Khusus
Keunggulan program studi sesuai dengan kompetensi farmasi dengan keahlian khusus seperti produksi sediaan obat tradisional, menjadi wirausaha di bidang obat tradisional, mampu mengoperasikan instrumen laboratorium, mampu memberikan pelayanan informasi obat, mampu mengaplikasikan distribusi sediaan farmasi baik untuk farmasi komunitas maupun industri farmasi.
2. Lulusan yang menerapkan nilai-nilai agama, kebangsaan dan pembentukan karakter (soft skill)
Menerapkan nilai-nilai agama dan kebangsaan yakni semangat, kasih sayang, pengendalian diri, berani membela yang benar, rendah hati, kejujuran, kebaikan, setia dan tanggung jawab, damai, serta adil. Lulusan juga dibekali materi untuk pembentukan karakter percaya diri yang tinggi, komunikasi yang baik, sadar akan nilai sosial dan kultur bangsa serta kemandirian yang kuat.
ITB Innovation Park seharga 397 milyar rupiah untuk kolaborasi antara inovator dan industri atau siapapun yang membutuhkan produk inovasi
...
Jurusan atau program studi ini hanya bisa didapat di sebuah perguruan tinggi negeri.
[Baca Selengkapnya]Jurusan paling populer bisa dikatakan jurusan yang hampir selalu ada di seluruh perguruan tinggi.
[Baca Selengkapnya]Kualitas kampus bisa juga dilihat dari jumlah jurusan atau program studi S3 atau doktoral yang ada di kampus tersebut.
[Baca Selengkapnya]Program studi dan jurusan sebenarnya sama saja.
[Baca Selengkapnya]