Program Studi D-III Analis Kesehatan merupakan salah satu bagian dari Fakultas Kesehatan Masyarakat. Prodi D-III Analis Kesehatan berdiri pada Tahun 2001 berdasarkan SK Pendirian 78/D/O/2001 tanggal 5 juli 2001.
Kebutuhan akan tenaga ahli madya Analis Kesehatan timbul karena adanya perkembangan ilmu dan teknologi di bidang kesehatan serta meningkatnya kondisi sosial ekonomi masyarakat. Masyarakat yang semakin maju menginginkan pelayanan kesehatan yang lebih berkualitas. Keinginan tersebut dapat terwujud bila pelayanan kesehatan dilaksanakan oleh tenaga kesehatan yang berkualitas.
Program Studi D-III Analis Kesehatan Universitas Indonesia Timur Makassar diselenggarakan sebagai salah satu aset dalam mewujudkan dan meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan pada umumnya dan pelayanan Analis kesehatan pada khususnya.
Alumni Program Studi D-III Analis Kesehatan Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia Timur tersebar di berbagai daerah baik di Sulawesi maupun di Daerah lainnya seperti Kalimantan, Papua, Ternate, Ambon, NTB, NTT. Alumni tersebut tersebar di berbagai bidang pekerjaan, khususnya di bidang pelayanan laboratorium
Menjadi Program Studi yang menghasilkan Ahli Madya Analis Kesehatan yang Profesional dan Unggul di bidang Pembuatan Preparat Mycobacterium tubercolosis Berbasis Teknologi dan Berdaya Saing di Tingkat Regional Tahun 2022
1. Menyelenggarakan pendidikan ilmu laboratorium berdasarkan SNPT sehingga menghasilkan ahli madya analis kesehatan yang unggul dalam pembuatan preparat Mycobacterium tuberculosis.
2. Melaksanakan dan mengembangkan penelitian dasar dan terapan bidang Mycobacterium tuberculosis.
3. Melaksanakan pengabdian kepada masyarakat yang berbasis pemeriksaan Mycobacterium tuberculosis.
4. Menjalin kerja sama dengan stakeholder dalam rangka peningkatan mutu lulusan.
Menyelenggarakan tata kelola Program Studi yang berbasis SPMI
ITB Innovation Park seharga 397 milyar rupiah untuk kolaborasi antara inovator dan industri atau siapapun yang membutuhkan produk inovasi
...
Jurusan atau program studi ini hanya bisa didapat di sebuah perguruan tinggi negeri.
[Baca Selengkapnya]Jurusan paling populer bisa dikatakan jurusan yang hampir selalu ada di seluruh perguruan tinggi.
[Baca Selengkapnya]Kualitas kampus bisa juga dilihat dari jumlah jurusan atau program studi S3 atau doktoral yang ada di kampus tersebut.
[Baca Selengkapnya]Program studi dan jurusan sebenarnya sama saja.
[Baca Selengkapnya]