Program Studi Akuntansi merupakan salah satu dari empat Program Studi yang berada di Politeknik Jambi (POLJAM), ditetapkan oleh Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor : 178/E/O/2013 pada tanggal 07 Mei 2013.
Saat ini program studi akuntansi sudah terakreditasi B dengan No SK BAN-PT No. 1080/SK/BAN-PT/Akred/Dipl-III/IV/2017. Program Studi akuntansi memiliki sertifikasi yang wajib diikuti oleh mahasiswa-mahasiswinya yaitu Zahir Accounting, Internet and Computing Core Certification (IC3) dan Test of English for International Communication (TOIEC).
Menjadi Program Studi Akuntansi yang unggul di bidang komputer akuntansi keuangan tahun 2023 di seluruh Politeknik se-Sumatera
1. Menyelenggarakan pendidikan profesional untuk menghasilkan lulusan yang memiliki kemampuan, keterampilan dan pemahaman keahlian dibidang komputer akuntansi keuangan serta memiliki komitmen pada profesi.
2. Menyelenggarakan kegiatan penelitian di bidang komputer akuntansi keuangan dalam rangka mendukung pengembangan ilmu pengetahuan di lingkungan.
3. Menyelenggarakan transfer ilmu pengetahuan berwawasan komputer akuntansi keuangan pada lingkungan dalam rangka ikut mendorong peningkatkan perekonomian.
4. Menyelenggarakan kerjasama antar lembaga baik pemerintah maupun swasta dalam mencapai program studi akuntansi yang unggul.
Lulusannya memiliki kompetensi terhadap : bidang akuntansi yang mampu menghitung harga pokok produk dan jasa, menyusun anggaran, melakukan internal kontrol, mengerjakan kertas kerja audit dan laporan audit, menerapkan sistem teknologi informasi dalam pengelolaan akuntansi.
ITB Innovation Park seharga 397 milyar rupiah untuk kolaborasi antara inovator dan industri atau siapapun yang membutuhkan produk inovasi
...
Jurusan atau program studi ini hanya bisa didapat di sebuah perguruan tinggi negeri.
[Baca Selengkapnya]Jurusan paling populer bisa dikatakan jurusan yang hampir selalu ada di seluruh perguruan tinggi.
[Baca Selengkapnya]Kualitas kampus bisa juga dilihat dari jumlah jurusan atau program studi S3 atau doktoral yang ada di kampus tersebut.
[Baca Selengkapnya]Program studi dan jurusan sebenarnya sama saja.
[Baca Selengkapnya]