Tentang Administrasi Bisnis D3 - Politeknik Sendawar
Jurusan Administrasi Bisnis merupakan unit program studi dari Politeknik Sendawar yang memiliki ijin penyelenggaraan sejak tahun 2005 dengan SK Mendiknas no. 117/D/0/2005 dan telah diperpanjang pada tahun 2007 dengan mengirimkan berkas perpanjangan ijin prodi kepada Koordinator Kopertis. Berdasarkan data yang tercantum pada EPSBED, Prodi Adminitrasi Bisnis setiap tahunnya mengalami peningkatan peminat dari para lulusan SMA/SMK/MA. Hal tersebut dikarenakan kompetensi lulusan Prodi yang sangat relevan dengan kebutuhan masyarakat pengguna baik dari perusahaan swasta, BUMN/D, maupun instansi Pemerintah. Para lulusan Prodi ini diharapkan akan mampu untuk menepati berbagai posisi strategis seperti: . Senior Secretary . Sales Clerk . Receptionist . Computer Operator . Word Processor Operator . Enterpreuner . Public Relation . Personal Officer . Superintendent .Supervisor Pada tahun 2008, Prodi Administrasi Bisnis telah berhasil meluluskan sebanyak 10 orang mahasiswa yang saat ini telah seratus persen terserap pada dunia kerja pada berbagai perusahaan dan instansi pemerintah. dan pada tahun 2009 kembali meluluskan sebanyak 25 orang dari angkatan ke-2 dan telah terserap didunia kerja hingga saat ini sekitar 70%. Prodi Administrasi Bisnis terus berupaya untuk meningkatkan kualitas mahasiswa/i dengan memperhatikan perubahan dan perkembangan akan kompetensi tenaga kerja yang dibutuhkan oleh dunia kerja. Motto Ploteknik Sendawar yang menjiwai Prodi Administrasi Bisnis yaitu "Polite, Aware, and educated" menjadi salah satu motivator penggerak untuk menjadikan Prodi yang santun dalam bertindak, peduli terhadap segala perubahan teknologi dan dunia industri, serta mengaplikasikan seluruh kemampuan akademik demi pembangunan berkelanjutan di berbagai bidang.
Visi Program Studi
Menjadikan program studi Administrasi Bisnis sebagai pusat pengembangan dan pendidikan vokasional di bidang Administrasi Bisnis yang mampu melahirkan sumber daya manusia unggul, mandiri, bermoral, inovatif dan profesional.
Misi Program Studi
1. Menyelenggarakan pendidikan yang bermutu, efisien, efektif dan kurikulum yang relevan dengan tuntutan pasar kerja.
2. Menghasilkann Ahli Madya Adminidtradi Bisnis yang unggul, mandiri, bermoral, inovatif dan profesional dalam menjalankan tugas-tugas Kesekretariatan.